kievskiy.org

Kebocoran Nitrogen Cair di Pabrik Unggas Georgia Menewaskan 6 Pekerja, Penyebab Diselidiki

Ilustrasi Ledakan: Terah viral sebuah video penampakan ledakan bola api di sebuah kota yang da di wilayah Tiongkok disaat jam malam sibuk dan membuat panik.
Ilustrasi Ledakan: Terah viral sebuah video penampakan ledakan bola api di sebuah kota yang da di wilayah Tiongkok disaat jam malam sibuk dan membuat panik. /DOK. PR

PIKIRAN RAKYAT – Kamis, 28 Januari 2021, kebocoran nitrogen cair terjadi di pabrik unggas timur laut Georgia. Insiden tersebut, menewaskan enam orang dan 11 korban lainnya.

Setidaknya tiga dari korban terluka di pabrik Foundation Food Group di Gainesville dilaporkan dalam kondisi kritis. Pabrik unggas Foundation Food Group di Gainesville mengandalkan sistem pendinginan yang dapat mencakup nitrogen cair.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com (PR) dari ABC News, Deputi Sheriff, Administrasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja AS, dan petugas pemadam kebakaran negara bagian tengah menyelidiki kasus kematian dan penyebab kebocoran nitrogen cair.

Baca Juga: Pemain Juventus Cristiano Ronaldo Diselidiki Polisi Usai Diduga Langgar Aturan Covid-19

“Ini akan menjadi proses yang panjang,” kata Sheriff Hall County Gerald Couch.

Wakil Presiden Yayasan Food Group untuk Sumber Daya Manusia Nicholas Ancrum menyebutkan bahwa kebocoran tersebut merupakan kecelakaan tragis.

Dia mengatakan bahwa indikasi awal adalah terdapat saluran nitrogen yang pecah di fasilitas tersebut.

Menurut Dewan Keamanan Kimia A.S. Gainesville, ketika bocor ke udara, nitrogen cair menguap menjadi gas tak berbau yang mampu menggantikan oksigen. Itu berarti kebocoran di ruang tertutup bisa mematikan dengan mendorong udara bernapas.

Baca Juga: Donna Agnesia Cerita Kronologi Terpapar Covid-19: Bukan Pas Lagi Jalan-Jalan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat