kievskiy.org

Perang Dingin Berlanjut, Perseteruan Pangeran Harry dengan Pangeran William Disebut Karena Kecemburuan

Pangeran William dan Pangeran Harry.
Pangeran William dan Pangeran Harry. /Instagram.com/@kensingtonroyal Instagram.com/@kensingtonroyal

PIKIRAN RAKYAT – Hubungan para cucu Ratu Elizabeth II dinilai tak lagi akur, setelah Pangeran Harry memutuskan hengkang dari keluarga kerajaan Inggris dan meninggalkan Pangeran William.

Pengamat kerajaan mengatakan bahwa perseteruan antara keduanya dipicu karena ‘kecemburuan kecil’ antara Pangeran Harry dan Pangeran William.

Bahkan menurut pengamat kerajaan Afua Adom dan Emily Andrews perseteruan antara Pangeran Harry dan Pangeran William sebagai War of the Wales bagian 2.

Baca Juga: Dukung Pernikahan Usia Anak, Kemenkominfo Blokir Situs Aisha Weddings

“Apakah ada cemburu kecil? Ya karena saya pikir ada di antara keluarga mana pun,” ujar Andrews seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Express.

Andrews yakin jika setiap keluarga pasti memiliki berbagai permasalahan yang harus dihadapi.

Sementara itu Adom mengatakan jika War of the Wales bagian 2 juga ada di Kerajaan Inggris.

“Inilah yang mereka lakukan, mereka membantah bahwa mereka jatuh dan kemudian kami membuat drama darinya,” ujar Adom.

Baca Juga: Berhasil Pinang Kaka Slank untuk Lolalove, Sarah Saputri: Mimpi Jadi Kenyataan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat