kievskiy.org

Sempat Tunda Penggunaan Vaksin, PM Thailand Akhirnya Vaksinasi Covid-19 AstraZeneca

Perdana Menteri Thailand Prayuth Chan-ocha menyemprotkan disinfektan pada wartawan.
Perdana Menteri Thailand Prayuth Chan-ocha menyemprotkan disinfektan pada wartawan. /Reuters

PIKIRAN RAKYAT - Kemarin pemerintah Thailand mengumumkan rencananya, bahwa akan tetap melanjutkan vaksin Covid-19 dengan menggunakan vaksin AstraZeneca.

Maka dari ini, Selasa 16 Maret 2021 Perdana Menteri Thailand Prayut Chan-O-cha sudah menerima vaksin Covid-19 AstraZeneca di gedung pemerintah, Bangkok.

Meski beberapa waktu lalu Thailand sempat menunda penggunaan vaksin AstraZeneca tersebut, Sebagaimana pada Jumat lalu, Thailand menjadi negara pertama di luar Eropa yang menangguhkan penggunaan suntikan vaksin AstraZeneca.

Hal itu karena adanya laporan pembekuan darah di sejumlah negara Eropa. Diketahui pula bahwa proses vaksinasi tersebut disiarkan dari laman Facebook pemerintah Thailand.

Baca Juga: Membedah Fitur Unggulan Mitsubishi Eclipse Cross, Ada Teknologi Pencegah Tabrakan

Baca Juga: Dikawal Polisi, KPK Sambangi Kediaman Bupati Bandung Barat Aa Umbara dan Anaknya

Pada kesempatan itu juga Prayut meminta masyarakat untuk memercayai petugas medis, dan mengatakan dirinya sangat menantikan untuk disuntik. Kemudian, usai menerima vaksin tersebut, Prayut mengatakan bahwa kondisinya baik-baik saja.

“Hari ini saya meningkatkan kepercayaan diri masyarakat umum,” kata Prayut kepada wartawan.

Langkah ini diambil Thailand setelah sejumlah negara, termasuk Denmark, Norwegia, Italia, Austria, dan Bulgaria menghentikan penggunaan vaksin itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat