kievskiy.org

Retno Marsudi Minta Semua Pihak Terkait Laut China Selatan Menahan Diri di Tengah Pembahasan DOC yang Lambat

Menteri Luar Negeri Retno L.P. Marsudi.
Menteri Luar Negeri Retno L.P. Marsudi. /Antara/HO-Kemlu

PIKIRAN RAKYAT – Lambatnya pembahasan kode perilaku di Laut China Selatan, membuat Indonesia mendorong ASEAN dan China agar segera melanjutkan pembahasannya.

Melalui Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Indonesia mendorong ASEAN dan China agar segera melanjutkan pembahasan Code of Conduct atau kode perilaku di Laut China Selatan tersebut.

Pasalnya, kemajuan pembahasan kode perilaku tersebut berjalan sangat lambat, dan sempat tertunda karena pandemi Covid-19.

Oleh karena itu, Indonesia siap menjadi tuan rumah untuk pertemuan pembahasan kode perilaku di Laut China Selatan.

 Baca Juga: Kuda yang Dipanggil Gisel Mirip Nama Istri Nabi, Gus Umar: Kurang Ajar!

Hal itu disampaikan Retno Marsudi dalam pertemuan Menlu ASEAN-RRC di Chongqing, China, Senin, 7 Juni 2021.

“Indonesia siap menjadi tuan rumah pertemuan negosiasi Code of Conduct di Jakarta dalam waktu dekat,” ucapnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Anadolu Agency, Selasa, 8 Juni 2021.

Selain itu, Indonesia juga mendorong semua pihak untuk mematuhi pelaksanaan Declaration of Conduct (DOC), sekaligus menahan diri dalam pengelolaan Laut China Selatan.

 Baca Juga: Soroti Pemanggilan Pimpinan KPK oleh Komnas HAM, Ferdinand Hutahaean: Tidak Usah Hadir

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat