kievskiy.org

Mengenal Hari Meteorologi Dunia yang Diperingati Setiap 23 Maret

HARI ini merupakan Hari Meteorologi Dunia. Diperingati setiap tahun tepatnya pada tanggal 23 Maret. Pada awalnya organisasi ini bernama Organisasi Meteorologi Internasional kemudian menjadi Organisasi Meteorologi Dunia pada 23 Maret 1950. Merupakan bagian dari badan khusus PBB untuk meteorologi, hidrologi operasional dan terkait pada ilmu geofisika tahun 1951. 

Organisasi Meteorologi Dunia memainkan peran penting dalam berkontibusi terhadap keselamatan dan kesejahteraan masyarakat. Pekerjaannya penting dalam menyediakan keamanan pangan, sumber daya air dan transportasi.

Dilansir dari NDTV, Organisasi Meteorologi Internasional didirikan pada Kongres Meteorologi Internasional pertama di Wina Austria pada tahun 1873. Organisasi ini bertujuan untuk membangun jaringan stasiun meteorologi. Jaringan-jaringan ini dihubungkan oleh telegraf dan peningkatan prakiraan cuaca. Ini berkontribusi pada keamanan dan efisiensi layanan pengiriman. 

WMO adalah organisasi antar pemerintah dengan keanggotaan 191 negara anggota dan wilayah. Berasal dari Organisasi Meteorologi Internasional yang didirikan pada 1873. Tema Organisasi Meteorologi Dunia tahun ini adalah “Weather-Ready, Climate-Smart.” Melalui tema ini, WMO menggaris bawahi pentingnya siap cuaca. Peringatan dini merupakan faktor penting dalam pengurangan risiko bencana dan peringatan dini multi bahaya. Yang memungkinkan untuk secara bersamaan mengatasi banjir, badai, dan bahaya besar lainnya, jauh sebelum bahaya tersebut muncul. 

Populasi global yang terus bertumbuh menghadapi berbagai bahaya seperti badai siklon tropis, hujan lebat, gelombang panas, kekeringan dan lainnya. Perubahan iklim jangka panjang meningkatkan intensitas dan frekuensi kejadian cuaca dan iklim ekstrem dan menyebabkan kenaikan permukaan air laut dan pengasaman laut. Kini, kita harus siap dan bijaksana dalam menghadapi cuaca. 

Inilah sebabnya mengapa salah satu prioritas utama dari WMO dan Layanan Meteorologi dan Hidrologi Nasional adalah untuk melindungi kehidupan, mata pencaharian dan risiko yang terkait dengan cuaca, iklim dan peristiwa air. Dengan demikian, WMO dan para anggotanya mendukung agenda global mengenai pembangunan berkelanjutan, adaptasi perubahan iklim dan pengurangan risiko bencana. Layanan tersebut membantu masyarakat menjadi siap cuaca dan cerdas iklim. 

Berbagai acara peringatan Hari Meteorologi

Seperti dikutip dari Timeanddate.com, Hari Meteorologi Dunia yang diadakan setiap tahun ini memiliki banyak kegiatan dan acara yang berbeda. Menyelenggarakan berbagai acara seperti konferensi, simposium, dan pameran bagi para profesional meteorologi, tokoh masyarakat, dan masyarakat umum. Beberapa acara bertujuan untuk menarik perhatian media untuk meningkatkan profil meteorologi. 

Banyak hadiah yang diberikan untuk penelitian meteorologi dan diumumkan mendekati Hari Meteorologi Dunia. Hadiah yang diberikan adalah:

1. Penghargaan Organisasi Meteorologi Internasional

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat