kievskiy.org

Diduga dari Perempuan 61 Tahun, Jumlah Orang Terinfeksi Virus Corona di Korea Selatan Naik Dua Kali Lipat dalam Hitungan Jam

Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Pixabay pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Jumlah orang yang terinfeksi virus corona di Korea Selatan naik dua kali lipat hanya dalam hitungan jam pada Sabtu 22 Februari 2020.

Naiknya jumlah orang terinfeksi virus corona atau COVID-19 di Korea Selatan kini bertambah menjadi 433 kasus.

Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Korea (KCDC) melaporkan 142 kasus baru saat konferensi pers pagi dan 87 kasus tambahan sore kemudian. Sebelumnya, pada Jumat terdapat 204 laporan kasus baru COVID-19.

Baca Juga: Jelang Putaran Kedua, Tim Voli Proliga BJB Tandamata Gelar Coaching Clinic

Diberitakan Reuters yang dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, naiknya jumlah orang terinfeksi virus corona dikaitkan dengan perempuan berusia 61 tahun yang menghadiri kebaktian gereja di Kota Daegu.

Jumlah total korban meninggal akibat wabah COVID-19 di China daratan, tempat virus berasal, naik menjadi 2.345 hingga Jumat dengan lebih dari 76.000 orang terinfeksi.

Sementara lebih dari 2.000 orang telah dinyatakan meninggal akibat wabah virus corona yang terus menjalar dan mengkhawatirkan.

Baca Juga: Ketua Umum PGRI: Mata Pelajaran Moral Pancasila Harus Menyenangkan

Namun dibalik banyaknya korban yang berjatuhan tersebut, tak sedikit pula pasien yang terinfeksi virus corona telah dinyatakan sembuh dan sehat seperti sedia kala.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat