kievskiy.org

Sehidup Semati, Pasangan Suami Istri Meninggal karena COVID-19 hanya Berselang 6 Menit

ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* //pexels /pexels

PIKIRAN RAKYAT - Baru-baru ini, pasangan suami istri yang telah menikah selama 51 tahun di Florida, Amerika Serikat meninggal dunia akibat pandemi virus corona baru (COVID-19).

Diketahui, keduanya meninggal dunia secara bersamaan dalam waktu yang hanya berselang 6 menit.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Insider, sepasang suami istri tersebut diidentifikasi bernama Stuart (74) dan istrinya Adrian (72).

Baca Juga: Penelitian Ungkap Virus Corona Bisa Menempel pada Uang dan Masker hingga Seminggu Lamanya

Kendati Stuart menderita penyakit asma, namun keduanya dikabarkan tidak memiliki masalah kesehatan yang parah.

Putra mereka, Buddy Baker mengatakan, tiga minggu yang lalu orang tuanya pergi ke dokter lantaran merasa tidak enak badan.

Beberapa hari kemudian, dokter menyarankan mereka pergi ke rumah sakit setempat dan menjalani karantina di kediamannya.

Baca Juga: 2 Minggu Positif COVID-19, Wali Kota Bogor Bima Arya Ungkap Kondisinya

Menurut sang putra, setelah beberapa hari kedua orang tuanya menjalani karantina, kondisi sang ayah, Stuart tampak semakin memburuk.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat