kievskiy.org

Tiongkok Kembali Laporkan 108 Kasus Baru COVID-19, Tertingi dalam Kurun 5 Minggu

TIONGKOK melaporkan kasus virus corona terbarunya, gelombang kedua.*
TIONGKOK melaporkan kasus virus corona terbarunya, gelombang kedua.* /AFP AFP

PIKIRAN RAKYAT - Tiongkok kembali melaporkan jumlah kasus virus corona atau COVID-19.

Negara tersebut melaporkan jumlah kasus tertinggi pada lima minggu terakhir di mana kenaikan berasal dari jumlah pendatang yang terinfeksi dari luar negeri.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dalan Reuters, hal ini merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh Beijing dalam mencegah gelombang kedua virus coroan.

Baca Juga: Polda Jabar Tetapkan 2 Tersangka Hoaks dan Penghinaan Presiden

Sebanyak 108 kasus virus corona dilaporkan pada hari Minggu 12 April 2020, angka tersebut meningkat dibandingkan hari sebelumnya, yang hanya tercatat 99 orang terinfeksi.

Hal ini merupakan kasus tertinggi sejak lima minggu terakhir di mana pada 5 Maret 2020 terdapat 143 orang dilaporkan terinfeksi virus corona.

Jumlah kasus yang terkonfirmasi di Tiongkok telah mencapai 83.135 orang dan sebanyak 3.343 orang tercatat meninggal dunia.

Baca Juga: Jumlah Kematian Virus Corona di Prancis Meningkat Ketika Karantina Wilayah Dilakukan

Komisi Kesehatan Nasional setempat mengatakan bahwa 98 kasus baru melibatkan orang-orang yang memasuki Tiongkok dari negara lain.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat