kievskiy.org

Tiongkok Larang Memancing di Laut China Selatan Area Sengketa Vietnam dan Filipina

PER 1 Mei 2020, Tiongkok terbitkan larangan memancing di Laut China Selatan yang jadi area sengketa Vietnam dan Filipina.
PER 1 Mei 2020, Tiongkok terbitkan larangan memancing di Laut China Selatan yang jadi area sengketa Vietnam dan Filipina. /AFP AFP

PIKIRAN RAKYAT - Tiongkok akan menerapkan larangan memancing pada musim panas tahunan di Laut China Selatan yang terus mengalami sengketa.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Radio Free Asia, larangan memancing telah dimulai pada Jumat, 1 Mei 2020, dan akan menghadapi protes dari negara-negara yang yang tengah mengalami perselisihan.

Larangan memancing akan ditetapkan selama 3,5 bulan yang bertujuan untuk melestarikan stok ikan yang ada di perairan Laut China Selatan.

Baca Juga: Sektor Bisnis Menurun di Tengah Virus Corona, Dikabarkan Akan Naik Pesat di Tahun 2021

Larangan memancing akan berlangsung mulai 1 Mei hingga 16 Agustus 2020.

"Otoritas Penjaga Pantai Tiongkok akan secara ketat menegakkan larangan tersebut sesuai dengan hukum dan peraturan yang relevan, menindak kejahatan dan tindakan melanggar hukum, untuk melindungi hak dan kepentingan perikanan laut dan melindungi lingkungan ekologi laut," kata Penjaga Pantai Tiongkok (China Coast Guard), seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Xinhua Net.

Tiongkok mengatakan larangan memancing musim panas adalah bagian dari upaya negaranya untuk mempromosikan pengembangan perikanan laut yang berkelanjutan dan meningkatkan ekologi laut.

Menurut Radio Free Asia, Tiongkok akan menuntut nelayan-nelayan asing untuk tidak melakukan kegiatan memancing di sekitar Kepulauan Paracel dan pulau-pulau Scarborough Shoal.

Baca Juga: Masih Bandel, Polisi Terpaksa Putar Balik 21 Ribu Kendaraan Pemudik

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat