kievskiy.org

Polisi Swiss: Selain Lokasi, Kondisi Air Sungai Aare yang Keruh Persulit Pencarian Anak Ridwan Kamil

Sungai Aare di Kota Bern, Swiss.
Sungai Aare di Kota Bern, Swiss. /Instagram/@lance.tan

PIKIRAN RAKYAT - Polisi Swiss mengungkapkan kendala dalam proses pencarian anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz yang hilang di Sungai Aare, Bern.

Media lokal, 20min melaporkan bahwa sejak Kamis, 26 Mei 2022 pagi, seorang turis Indonesia telah hilang di wilayah Bern, dan terakhir terlihat di Aare, antara Eichholz dan Marzili.

Setelah itu, diketahui bahwa turis yang dilaporkan hilang merupakan anak pejabat di Indonesia, yakni Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Baca Juga: Media Swiss Beritakan Anak Ridwan Kamil Hilang, Sebut Kematian Akibat Tenggelam Sebagai Kasus Langka di Sana

"Pada Kamis, 26 Mei 2022, sekitar pukul sepuluh, seorang warga Indonesia bernama Emmeril Mumtadz dilaporkan hilang," ucap 20min.

"Polisi kanton Bern mengkonfirmasi bahwa pada hari Kamis tak lama setelah pukul 9.45 pagi,  sebuah laporan diterima tentang tiga orang yang berenang di Aare yang berada dalam kesulitan," tuturnya menambahkan.

Menurut juru bicara Kapo, dua wanita muda diselamatkan dari air oleh penduduk setempat, dan belum ada jejak orang ketiga yang merupakan Emmeril Khan Mumtadz sejak saat itu.

Baca Juga: Polisi Swiss Beberkan Hilangnya Anak Ridwan Kamil di Sungai Aare: Adik dan Temannya Diselamatkan Perenang Lain

Polisi segera meluncurkan pencarian di daerah antara Eichholz dan Marzili, lokasi pria itu terakhir terlihat dengan melibatkan berbagai patroli di darat dan laut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat