kievskiy.org

Siap Pimpin Monarki, Raja Charles III Akan Resmi Diperkenalkan pada Sabtu 10 September 2022

Potret Raja Charles III.
Potret Raja Charles III. /REUTERS/Toby Melville REUTERS/Toby Melville

PIKIRAN RAKYAT- Ratu Elizabeth II telah berpulang pada Kamis 8 September 2022 di usia 96 tahun pada pukul 16.00 sore waktu Inggris.

Secara otomatis tahta akan diturunkan kepada anak sulungnya yakni Pangeran Charles, yakni Calon Raja Charles III.

Menurut beberapa sumber gelar Raja tersebut sudah ditunggu sejak lama oleh ayah Pangeran William dan Pangeran Harry itu.

Rencana pengangkatan resmi Raja Charles III akan dilaksanakan pada Sabtu 10 September 2022 pagi.

Baca Juga: Raja Charles III Singgung Pangeran Harry dan Meghan di Pidato Pertama: Saya Akan Berusaha ...

Charles akan secara resmi diproklamasikan sebagai Raja pada Sabtu pagi di pertemuan Dewan Aksesi, kata Istana Buckingham.

Badan resmi yang mengawasi suksesi Ratu Elizabeth II akan bertemu mulai pukul 10.00 pagi waktu setempat, dengan pengumuman publik pertama dari balkon Istana St James di London pada pukul 11.00 pagi.

Raja Charles II berhasil naik tahta setelah kematian Ratu Elizabeth II dan Dewan Aksesi diadakan sesegera mungkin.

Pelaksanaan biasanya dalam waktu 24 jam dan diadakan di Istana St James, kediaman resmi penguasa, untuk mengumumkan penggantinya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat