kievskiy.org

Deretan Lagu hingga Karya Seni Kesukaan Ratu Elizabeth II Semasa Hidup, Ada Lagu dari ABBA

Ratu Elizabeth II.
Ratu Elizabeth II. /Reuters/Jacob King

PIKIRAN RAKYAT – Selama masa hidupnya, mendiang Ratu Elizabeth II telah menyaksikan peralihan seni besar-besaran selama satu abad.

Ketika Ratu Elizabeth II lahir pada tahun 1926, film bisu hitam-putih adalah norma, jazz dianggap sebagai genre baru, dan sastra modernis sangat populer.

Dalam beberapa dekade, Sang Ratu menyaksikan pertumbuhan televisi, revolusi musik pop tahun 60-an, dan meningkatnya pengakuan terhadap berbagai artis.

Pada tahun 2016, Ratu Elizabeth II mengungkapkan lagu-lagu favoritnya, di antaranya adalah musik musikal, himne, dan beberapa penyanyi klasik.

Baca Juga: Pertamax dan Pertalite Bakal Dihapus, Harga BBM Termurah Indonesia Dijual Mulai Rp15.000?

Lagu yang disukai oleh Ratu adalah Oklahoma! dari Howard Keel dan Anything You Can Do (Annie Get Your Gun) dari Dolores Gray dan Bill Johnson.

Selain itu, lagu pujian Praise, My Soul, The King Of Heaven dan The Lord is My Shepherd menjadi lagu yang disukai oleh Ratu Elizabeth II.

Kemudian, musik klasik tahun 30-an dan 40-an seperti Cheek to Cheek oleh Fred Astaire, The White Cliffs Of Dover oleh Vera Lynn, dan Leaning on a Lamp-post oleh George Formby.

Dia merujuk lagu Vera Lynn lainnya, We'll Meet Again ketika berbicara di Inggris pada tahun 2020 di awal keputusan lockdown karena pandemi Covid-19.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat