kievskiy.org

Meghan Markle Disebut Ingin Ubah Budaya Kerajaan Inggris, Ratu Elizabeth II Langsung Turun Tangan

KOLASE Ratu Elizabeth II dengan Pangeran Harry dan Meghan Markle.*
KOLASE Ratu Elizabeth II dengan Pangeran Harry dan Meghan Markle.* //Instagram/@theroyalfamily /Instagram/@theroyalfamily

PIKIRAN RAKYAT - Pangeran Harry dan Meghan Markle menjadi perhatian publik sejak keduanya memutuskan hengkang dari keluarga kerajaan.

Kini, pasangan tersebut tinggal di Los Angeles, Amerika Serikat (AS) bersama putra semata wayang, Archie Harrison.

Saat masih tinggal di lingkungan istana, terdapat kabar bahwa Ratu Elizabeth II (94) harus turun tangan untuk menangani ulah Meghan Markle.

Baca Juga: Satpol PP Jabar Catat 927 Pelanggar Protokol Kesehatan

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari laman Express, Meghan diketahui terus melanggar sejumlah protokol kerajaan yang telah dianut sebagai budaya selama beberapa abad.

Melihat itu, Ratu Elizabeth II berkali-kali menegur Meghan yang ingin melakukan sesuatu secara berbeda.

Pakar Kerajaan Inggris, Roya Nikkah menjelaskan bahwa keretakan antara Duch dan Duchess of Sussex dengan para bangsawan lainnya kemungkinan tinggi berasal dari pendekatan mereka terhadap monarki.

Baca Juga: Hanya Miliki Dua Opsi di Tengah Pandemi, Nadiem Makarim Lebih Pilih Tetap Belajar Meski Tak Optimal

Ia menambahkan bahwa umumnya para bangsawan kerajaan Inggris ingin menjaga keadaan tetap sama sebagai budaya yang harus dijunjung tinggi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat