kievskiy.org

Bak Film Superhero, New York Diserbu Lebah

Puluhan ribu lebah menyerbu Times Square New York.
Puluhan ribu lebah menyerbu Times Square New York. /Tangkap layar Instagram.com/@mickmicknyc

PIKIRAN RAKYAT - Times Square di New York, Amerika Serikat (AS), diserbu puluhan ribu lebah beberapa hari lalu. Video suasana Times Square saat diserbu kawanan lebah itu beredar di media sosial.

Mengutip laporan Penn Live, peristiwa itu terjadi pada 9 Juni 2023. Akibatnya, kepolisian harus menutup sejumlah titik di Times Square dan mengerahkan peternak lebah untuk mengatasi lebah-lebah yang hinggap di kaca-kaca gedung.

Seorang pengguna Instagram bernama Michal Samuni Blank merekam kejadian itu dan membagikannya melalui akun @mickmicknyc. Dalam video itu, tampak puluhan ribu lebah berkerumun di udara dan hinggap di gedung-gedung. 

Meski begitu, tidak ada laporan warga terluka karena sengatan lebah sejauh ini. Blank mengatakan, lebah-lebah itu sempat mengerubungi tubuhnya, namun tidak ada yang menyengatnya.

Baca Juga: Menara Lotte World di Korea Selatan Dipanjat Pria Asal Inggris Tanpa Pengaman

Butuh waktu sekira 15 menit bagi petugas kepolisian dan peternak lebah untuk mengatasi kawanan lebah itu.

Situasi ini menjadi perhatian publik karena Times Square merupakan tujuan wisata yang populer dan kehadiran ribuan lebah di tempat tersebut tidak biasa.

Meskipun insiden ini menghebohkan, tindakan cepat dari NYPD dan peternak lebah mengatasi masalah ini tanpa menyebabkan cedera atau kerugian bagi siapa pun.

Baca Juga: Kedai India Sajikan Pengalaman Minum Teh di Samping Keranda 

Diduga Dampak Kebakaran Hutan

Serbuan puluhan ribu lebah itu diduga terjadi karena kebakaran hutan di Kanada. Lebah-lebah itu kehilangan sarangnya sehingga menjadi liar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat