kievskiy.org

Kasus Malaria di Texas dan Florida Merebak, CDC Imbau Tingkatkan Kewaspadaan

Ilustrasi nyamuk malaria.
Ilustrasi nyamuk malaria. /Pexels/Anuj

PIKIRAN RAKYAT – Beberapa kasus malaria yang menular secara lokal telah dikonfirmasi di Texas dan Florida dalam dua bulan terakhir. Hal tersebut diungkapkan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC).

CDC juga menyatakan kekhawatirannya bahwa peningkatan perjalanan internasional selama musim panas dapat menyebabkan peningkatan kasus malaria.

Untuk menangani efek samping yang mungkin terjadi, CDC menyerukan sebuah rencana untuk memastikan akses cepat terhadap Artesunat Intravena, satu-satunya obat malaria yang tersedia di negara ini.

Malaria merupakan penyakit yang ditularkan oleh nyamuk betina yang terinfeksi. Dalam beberapa kasus malaria, penyakit ini dapat menyebar dari ibu ke janin atau melalui transfusi darah, transplantasi organ, atau jarum suntik yang terinfeksi.

Baca Juga: Gereget Lihat Polemik Al Zaytun, Muhammadiyah: Kemenag Jangan Diam 1.000 Bahasa

Di Florida, empat kasus telah dikonfirmasi di area yang sama. Satu kasus telah dilaporkan di Texas.

“Ini adalah diagnosis pertama yang didapatkan secara lokal sejak 2003. Tetapi tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa kasus di dua negara bagian (Texas dan Florida) saling terkait,” kata CDC

“Semua pasien telah menerima perawatan dan kondisinya membaik," ujarnya menambahkan.

Dr. Marc Segel, profesor kedokteran di NYU Langone Medical Center mengatakan bahwa kasus-kasus terbaru ini disebabkan oleh parasit Plasmodium vivax (P. vivax), yang merupakan jenis yang paling mudah diobati dan menyebabkan penyakit yang lebih ringan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat