kievskiy.org

Hujan Disertai Angin Kencang, Robohkan Pohon Hingga Rusak Rumah Warga di Kabupaten Tasikmalaya

Sebuah pohon tumbang diterjang angin menimpa rumah dan mobil di Kampung Cipancur,Desa Cidadali, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Senin 28 Desember 2020.
Sebuah pohon tumbang diterjang angin menimpa rumah dan mobil di Kampung Cipancur,Desa Cidadali, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, Senin 28 Desember 2020. /Pikiran Rakyat/Aris M Fitrian Pikiran Rakyat/Aris M Fitrian

PIKIRAN RAKYAT - Sebuah rumah warga di Kampung Cipancur RT 03 RW 05, Desa Cidadali, Kecamatan Cikalong, Kabupaten Tasikmalaya, rusak berat setelah ditimpa pohon tumbang yang roboh diterjang angin kencang, Senin (28/12/2020) sekitar Pukul 07.30 Wib.

Pemilik rumah, Usep (45) mengatakan, hujan deras terus mengguyur sejak subuh hingga pagi hari di sekitar wilayah Cikalong. Ditambah dengan tiupan angin yang sangat kencang. Hal itu mengakibatkan pohon disekitar rumahnya tumbang dan menimpa rumah.

Tumbangnya pohon juga menghancurkan mobil yang terparkir didepan rumah tersebut. Sehingga atap rumah dan mobil bagian depannya mengalami kerusakan cukup parah.

Baca Juga: Komnas HAM Akui Sudah Panggil 30 Saksi dari Anggota Polisi Demi Ungkas Kasus Kematian 6 Laskar FPI

"Awalnya hujan deras disertai angin kencang terjadi sejak dini hari hingga subuh. Sesekali terdengar riuhnya terjangan angin yang sangat kencang," katanya.

Sebetulnya, lanjut Usep, dirinya sempat khawatir akan pohon tumbang. Namun karena malam masih gelap maka ia pun urug keluar rumah. Disamping itu, warga lainnya juga tidak berani keluar rumah karena takut cuaca yang terjadi diluar.

"Pohon roboh menimpa atap rumah. Kami sekeluarga sempat kaget mendengan suara yang sangat kencang, brukk. Saya langsung evakuasi keluarga keluar rumah menjauh dari lokasi kejadian," ujarnya.

Baca Juga: Varian Baru Virus Corona Ditemukan di Korsel, Menjangkiti Satu Keluarga yang Datang dari Inggris

Pjs Danramil 1220/Cikalong Letda Inf Santoso menyebutkan, peristiwa tumbangnya pohon yang menimpa rumah warga tidak ada korban. Tetapi kerusakan rumah dan kendaraan milik korban cukup parah. Selain itu, batang pohon dan tanah tebing penyangga melintang dan menimpa badan jalan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat