kievskiy.org

Banjir Mulai Bisa Diatasi, Satgas Citarum Harum Diberi Target 3 Tahun dari 5 Tahun Waktu yang Tersisa

PERSONEL Satgas Citarum Harum Sektor 7 menutup saluran pembuangan limbah ke anak Sungai Cisuminta di kawasan industri di Jalan Cisirung, Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Kamis 5 September 2019. Anak sungai itu bermuara ke Sungai Citarum.*/ADE MAMAD/PR
PERSONEL Satgas Citarum Harum Sektor 7 menutup saluran pembuangan limbah ke anak Sungai Cisuminta di kawasan industri di Jalan Cisirung, Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Kamis 5 September 2019. Anak sungai itu bermuara ke Sungai Citarum.*/ADE MAMAD/PR /Ade Mamad

PIKIRAN RAKYAT - Penyelesaian Sungai Citarum oleh Satgas Citarum Harum baru selesai 25 persen dari total keseluruhan. Melalui waktu yang tersisa 5 tahun ke depan diharapkan dapat selesai lebih cepat, semisal hanya memakan waktu 3 tahun saja.

Hal itu diungkapkan oleh Pangdam III/Siliwangi, Mayor Jenderal TNI Nugroho Budi Wiryanto saat diwawancarai di Gedung Siliwangi, Kodam III/Siliwangi Jalan Aceh, Kota Bandung pada Kamis 9 Januari 2020.

Menurut Nugroho peningkatan kinerja Satgas Citarum Harum perlu ditingkatkan untuk mengejar 75 persen penyelesaian Sungai Citarum. Hanya saja egosentris dari para stake holder ini harus segera dihentikan, semua harus bekerja sama tanpa menyalahkan.

Baca Juga: Kader PDIP Diduga Terlibat Jual Beli Kursi Dewan dengan Komisioner KPU, Djarot: Sanksi Tegas Menanti

"Jangan saling menyalahkan dan lepas tanggung jawab, semua harus bersama-sama meningkatkan kinerja. Selain itu kita harus juga sering memantau penyebaran informasi di masyarakat terutama informasi negatif yang kadang berlebihan dan tidak pada tempatnya," kata Nugroho.

Nugroho juga menyampaikan melalui silaturahmi tersebut semua yang terlibat di Citarum Harum semisal Polda Jabar, BBWS Citarum, Kodam III/Siliwangi dan para pegiat lingkungan terus bergandengan tangan.

"Kita harus berusaha dengan berbagai cara agar menjadikan Sungai Citarum ini menjadi beranda depan," katanya.

Baca Juga: Mengenal 4 Sunscreen Korea Terbaik untuk Kulit yang Cenderung Berminyak

Selama ini capaian penyelesaian Sungai Citarum pun lanjut Nugroho sudah banyak peningkatan. Terutama dalam penanganan banjir semisal di Dayeuhkolot dan Baleendah Kabupaten Bandung.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat