kievskiy.org

Sembuh dalam Waktu 15 Hari, Pasien Covid-19 asal Sumedang: Saya Sangat Bersyukur

Ilustrasi sembuh dari COVID-19.
Ilustrasi sembuh dari COVID-19. /PIXABAY/Coyot

PIKIRAN RAKYAT - Risha Yulia Sudrajat (23) telah dinobatkan menjadi pasien Covid-19 asal Sumedang yang telah berhasil pulih dalam waktu singkat.

Diketahui, Risha menjadi pasien Covid-19 lantaran bekerja sebagai tenaga medis di Puskesmas Sawah Sadap.

Risha telah menjalani proses isolasi di RSUD Kabupaten Sumedang selama 15 hari, sebelum dia dinyatakan negatif pada Jumat 5 Juni 2020.

Baca Juga: Uangnya Dirampas, Dipukuli, dan Diusir Anaknya saat Corona, Nenek 70 Tahun Diadopsi Pengusaha India

Sejak tanggal 21 Mei 2020 lalu, atau tiga hari sebelum lebaran, Risha telah dinyatakan positif. Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur RSUD Sumedang, Aceng Solahudin Ahmad.

Lalu, setelah hasil tes yang dilakukan oleh Risha dinyatakan positif, petugas kesehatan langsung menjemputnya dan dia menjalankan isolasi di RSUD Sumedang.

Namun, tidak berselang lama, diketahui hasil tes Covid-19 yang dilakukan oleh Risha telah menunjukkan hasil yang negatif atau dinyatakan sembuh dari virus corona.

Baca Juga: Saat Pandemi Covid-19, Penjualan Sayuran Organik MIlenial Meningkat hingga 300 Persen

"Selama diisolasi di RSUD, Risha sudah dua kali dites SWAB dan hasilnya selalu negatif. Maka dari itu, kami pun akhirnya menyatakan sembuh terhadap Risha, dan melepasnya pulang untuk berkumpul kembali bersama keluargannya," ujar Aceng, saat melepas kepulangan Risha di Paviliun RSUD Sumedang, seperti dikutip PikiranRakyat-Pangandaran.com dari Kabar Priangan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat