kievskiy.org

Polda Jawa Barat Berhasil Meringkus Oknum Penimbunan Puluhan Ribu Liter BBM Jenis Solar Bersubsidi

Polda Jawa Barat berhasil mengungkap kasus penimbunan 25 ribu liter bahan bakar minyak (BBM) jenis Bio Solar bersubsidi.
Polda Jawa Barat berhasil mengungkap kasus penimbunan 25 ribu liter bahan bakar minyak (BBM) jenis Bio Solar bersubsidi. /Antara/ Rahmad ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT – Di tengah kelangkaan solar bersubsidi di sejumlah SPBU yang terjadi di beberapa daerah di Indonesia, khususnya di Jawa Barat.

Masih saja ada oknum yang berusaha memanfaatkan situasi di tengah kelangkaan solar bersubsidi untuk mendapat keuntungan.

Adanya penyelewengan dan penyalahgunaan solar bersubsidi yang diduga dilakukan untuk dijual kembali ke sejumlah industri besar seperti perusahaan tambang dan sawit.

Berawal dari pengungkapan di daerah Tasikmalaya yang terjadi pada Jumat 8 April 2022, Polda Jabar berhasil mengamankan lima tersangka.

Baca Juga: Kode Redeem FF 14 April 2022, Jemput Skin Langka sebelum Ludes

Setelah ada pengembangan penyelidikan ditemukan dua orang tersangka lainnya di wilayah Indramayu Jawa Barat pada Selasa 12 April 2022.

Polda Jawa Barat berhasil mengungkap kasus penimbunan 25 ribu liter bahan bakar minyak (BBM) jenis Bio Solar bersubsidi yang diduga dilakukan di Tasikmalaya dan Indramayu untuk dijual dengan harga non subsidi.

“Ada tujuh tersangka yang ditangkap berinisial TS, DS, KS, ZX, dan SN dari TKP di Tasikmalaya, kemudian SD dan WW dari TKP di Indramayu,” ujar Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Ibrahim Tompo, S.I.K., M.Si.

Baca Juga: Roundup: Kedubes Rusia Umumkan Pemimpin Chechnya Ramzan Kadyrov Ucapkan Terima Kasih ke Indonesia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat