kievskiy.org

Wali Kota Sukabumi Hadiri Natal Bersama: Semangat Toleransi Harus Kita Jaga

Perayaan Natal Bersama di Kota Sukabumi pada Rabu 29 Desember 2022 yang dihadiri Wali Kota Sukabumi dan wakilnya.
Perayaan Natal Bersama di Kota Sukabumi pada Rabu 29 Desember 2022 yang dihadiri Wali Kota Sukabumi dan wakilnya. /Pikiran Rakyat/Herlan Heryadie Pikiran Rakyat/Herlan Heryadie

PIKIRAN RAKYAT - Perayaan Natal Bersama secara terbuka kembali digelar di Kota Sukabumi.

Cuaca hujan tak menyurutkan niat umat Kristiani untuk datang ke Gereja Santo Joseph di Jalan Suryakencana Kecamatan Cikole pada Rabu 29 Desember 2022 malam.

Natal Bersama ini menjadi perayaan paling ramai setelah dua tahun terakhir tak bisa terselenggara akibat pandemi Covid-19.

Di momentum perayaan Natal Bersama ini, turut ditampilkan panggung teatrikal dan pagelaran budaya nusantara.

Baca Juga: Kisruh Larangan Natal di Bogor Diklarifikasi Polri, Singgung Izin dan Perjanjian yang Dicurangi

Ketua Badan Koordinasi Gereja Sukabumi (BKGS) Pendeta Kristianto mengatakan, momentum ini membawa kegembiraan, kemeriahan, dan sukacita untuk umat Kristiani di Sukabumi setelah dua tahun terakhir perayaan natal dilakukan di rumah masing-masing.

Ia juga mengapresiasi suasana kondusif perayaan natal tahun ini berkat dukungan dari pemerintah daerah, FKUB, kepolisian, serta komunitas-komunitas yang aktif menjaga kerukunan seperti Gusdurian dan Forum Pemuda Lintas Iman (Fopulis).

Kristianto menilai suasana kerukunan dan kondusivitas ini sangat perlu dipertahankan.

“Kita semua rindu bergandengan tangan, semua unsur tanpa melihat perbedaan. Tentu kerukunan dan toleransi ini harus senantiasa kita jaga bersama. Pesan dan doa di perayaan natal tahun ini (adalah) semoga kelahiran Yesus Kristus mempersatukan kita semua. Para pemimpin, gereja-gereja, semua elemen masyarakat kita bergandengan tangan menjaga persatuan dan kesatuan di Sukabumi. Semoga kita semua tetap dewasa dalam beragama, bersosial, saling menghargai satu sama lain,” ujar Kristianto.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat