kievskiy.org

Kapolres Sukabumi Datangi Lapas, Bahas Keamanan dan Peredaran Narkoba

Jajaran Polres Sukabumi Kota melakukan anjangsana ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sukabumi, Senin, 15 Mei 2023. Kunjungan tersebut dalam rangka menjalin sinergitas antara kepolisian dengan pihak Lapas, salah satunya dalam hal pengamanan.
Jajaran Polres Sukabumi Kota melakukan anjangsana ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sukabumi, Senin, 15 Mei 2023. Kunjungan tersebut dalam rangka menjalin sinergitas antara kepolisian dengan pihak Lapas, salah satunya dalam hal pengamanan. /Pikiran Rakyat/Herlan Heryadie

PIKIRAN RAKYAT - Jajaran Polres Sukabumi Kota melakukan anjangsana ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Sukabumi, Senin, 15 Mei 2023. Kunjungan tersebut dalam rangka menjalin sinergitas antara kepolisian dengan pihak Lapas, salah satunya dalam hal pengamanan. Terlebih, saat ini Lapas Kelas IIB Sukabumi sudah melebihi kapasitas. Dari kapasitas sekitar 200 orang, kini sudah ada 595 warga binaan yang ditampung di Lapas Kelas IIB Sukabumi.

Kapolres Sukabumi Kota Ajun Komisaris Besar Ari Setyawan Wibowo mengatakan, inti dari kunjungan tersebut adalah silaturahmi untuk memudahkan koordinasi. Terkait dengan pengamanan dari luar Lapas terlebih saat ini over kapasitas, Ari menjelaskan, pihaknya selama ini menjalin kerja sama dengan baik antara kepolisian dan Lapas, baik itu dalam hal pemindahan tahanan, kemudian apabila ada pergeseran dari Lapas Kelas IIB Sukabumi ke Lapas yang lain.

“Kita selama sudah menjalin kerja sama yang sangat baik dengan pihak Lapas Kelas IIB Sukabumi. Kita juga kerja sama dalam hal pengawalan. Kalau Lapas membutuhkan personel dari kita dalam hal pengamanan suatu saat, kita sudah siap. Kita dalam hal pemindahan tahanan apabila di Rutan Polres overload, kita juga titipkan dulu di sini, di dalam Lapas. Intinya dengan silaturahmi ini akan sangat bermanfaat untuk ke depannya,” kata Ari kepada awak media.

Baca Juga: Tangisan Pilu Nunung Srimulat: Jual Rumah dan Masih Banting Tulang Saat Menderita Kanker

Sementara itu, Kalapas Kelas IIB Sukabumi, Christo Victor Nixon Toar menjelaskan hingga saat ini ada 595 warga binaan dengan kapasitas Lapas 200 orang. Bahkan saat ini masih ada 12 tahanan yang dititipkan di Rutan Mapolres Sukabumi Kota.

“Kami juga sudah bicarakan terkait masalah tahanan-tahanan yang masih kita titipkan pada hari ini di Rutan Polres. Kami titipkan 12 tahanan. Tadi juga pak Kapolres menyampaikan bahwa disana (Rutan) juga sudah ada 80-an orang. Nah kami pun siap membackup untuk tahanan-tahanan di Rutan,” ucapnya.

Selain itu, kata dia, kegiatan silaturahmi Polres Sukabumi Kota dengan Lapas ini membicarakan terkait sinergitas dalam pekerjaan petugas, terutama di bidang pengamanan, salah satunya antisipasi bahwa Lapas Kelas IIB Sukabumi berkomitmen untuk bebas dari peredaran gelap narkoba.

“Jadi nanti ada kerjasama dari pengamanan kita dan Satnarkoba Polres Sukabumi Kota untuk menginventarisir siapa-siapa saja yang mungkin masih terdengar, berdasarkan Intel, bahwa masih mungkin berhubungan untuk menjalankan peredaran narkoba di luar mau pun di dalam Lapas. Kalau misalnya ada hal seperti itu, kita akan segera tindaklanjuti,” katanya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat