kievskiy.org

Manasix Mengajak Veteran Bernostalgia Lihat Monumen Perjuangan dengan Keliling Kota Tasikmalaya

Mantan Narapidana Tasikmalaya atau yang lebih dikenal dengan Manasix memeriahkan momen peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia.
Mantan Narapidana Tasikmalaya atau yang lebih dikenal dengan Manasix memeriahkan momen peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia. /Pikiran-rakyat.com/Asep MS

PIKIRAN RAKYAT - Perkumpulan Mantan Narapidana Tasikmalaya atau yang lebih dikenal dengan Manasix memeriahkan momen peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan cara yang berbeda.

Mereka mengajak para veteran di wilayah itu untuk keliling Kota Tasikmalaya menaiki bus wisata Nguriling Kota Tasik (Ngulisik).

Ketua Manasix, Asep Ugar mengatakan, kegiatan itu dilakukan didasari lantaran saat ini banyak orang yang mulai lupa dengan peran para pejuang merebut kemerdekaan Indonesia dari penjajah.

Baca Juga: Tiongkok Sebut Filipina Melanggar Kedaulatan dengan Kirim Pesawat Militer ke Laut China Selatan

Menurut dia, euforia perayaan peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia saat ini lebih banyak yang diisi oleh hiburan tanpa esensi mengingat jasa para pejuang yang ada.

Alhasil, para veteran yang ada di Kota Tasikmalaya pun tak banyak mendapat perhatian, sekalipun pada momen 17 Agustus-an.

"Karena itu, dalam momen Agustusan kali ini kita ingin mengajak veteran dan orang tua keliling kota Tasikmalaya. Agar mereka bisa juga menikmati euforia momen Agustu-an. Ini sebagai kado spesial lah untuk mereka," kata Asep, 23 Agustus 2020.

Baca Juga: Plt Bupati Sidoarjo Meninggal Dunia, Khofifah Sebut Tiga Nama Penggantinya

Ia menambahkan, melalui kegiatan itu, Manasix sekaligus juga ingin menampilkan para veteran di tengah masyarakat.

Tujuannya, agar anak-anak muda saat ini tahu bahwa di Tasikmalaya terdapat para veteran. Ia juga ingin anak-anak muda saat ini dapat mencontoh semangat para veteran.

Menurut Asep, kegiatan tersebut adalah yang kali pertama dilakukan Manasix. Ia ingin, kegiatan mengajak veteran berkeliking kota menjadi kegiatan rutin setiap tahunnya saat momen 17 Agustus.

Baca Juga: Bantu Pembelajaran Jarak Jauh Koramil di Jajaran Korem 063 SGJ Sediakan Wifi Gratis

"Ke depan insyaallah menjadi kegiatan rutin. Kita juga akan melibatkan pihak lainnya agar semakin meriah," kata dia.

Berdasarkan pantauan, terdapat belasan veteran yang mengikuti kegiatan itu. Selain para veteran, sejumlah orang tua juga diajak dalam konvoi itu.

"Kita dengan veteran bernostalgia melihat monumen perjuangan yang ada di Kota Tasikmalaya.Pertama itu yang di Karangresik, lalu markas cikal bakal Peta di Jalan Veteran, dan tempat-tempat lainnya," ujar Asep.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat