kievskiy.org

Jawaban Sekda Karawang Soal Bupati Cellica Nurrachadiana Dinilai Tak Kerja karena Sibuk Nyalon

Potret dr. Hj. Cellica Nurachadiana yang menjadi petahana dalam Pilkada Kabupaten Karawang 2020.
Potret dr. Hj. Cellica Nurachadiana yang menjadi petahana dalam Pilkada Kabupaten Karawang 2020. /instagram/cellicanurrachadiana instagram/cellicanurrachadiana

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris daerah Karawang, Jawa Barat Acep Jamhuri buka suara soal Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana dan Wakil Bupati Aep Syaepuloh yang dinilai terlalu sibuk mencalonkan diri sebagai caleg DPR dan calon bupati Karawang, sehingga roda pemerintahan tidak berjalan.

Acep Jamhuri menuturkan bahwa tudingan tersebut salah. Ia menjelaskan bahwa Bupati dan Wakil Bupati Karawang tidak ada di kantor karena dinas di luar.

"Ukurannya dari mana kalau dibilang tidak efektif arus jelas dong. Kalau bupati dan wabup tidak di kantor artinya dinas luar bukan tidak bekerja," katanya kepada wartawan.

Saat ditanyai mengenai banyaknya jabatan yang kosong, Acep menuturkan bahwa proses tahapan mutasi perlu kehati-hatian. Oleh sebabnya, pemerintah tidak bisa terburu-buru dalam melakukan mutasi, rotasi, dan promosi jabatan.

Baca Juga: Diduga Terpeleset, Pemancing Ditemukan Tewas di Cimareme Bandung Barat

"Mutasi itu kan perlu diisi oleh orang yang tepat, tidak asal tunjuk. Oleh kerana itu kami bekerja harus hati-hati," katanya Acep dengan nada tinggi.

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana Wariskan Kesemrawutan Kepegawaian?

Dosen Fakultas Ilmu Sosial dan Pemerintahan (FISIP) Universitas Negeri Singaperbangsa Karawang, Eka Yusup menilai Cellica Nurrachadiana sepertinya sibuk mempersiapkan diri sebagai caleg DPR RI. Pasalnya, banyak jabatan di pemerintahan yang dibiarkan kosong.

Baca Juga: Erick Thohir Mengaku Belum Ada Tawaran Jadi Bacawapres: Jangan Ge-er Dulu

Seharusnya, menurut Eka, sebelum Cellica dan Aep Syaepuloh lengser antara Oktober-November 2024 masalah kekosongan jabatan harus dibenahi. Jangan sampai dia mewariskan kesemrawutan di dalam Pemerintahan Kabupaten Karawang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat