kievskiy.org

Jangan Salah, Berikut Adab dan Hukum Buang Air Menghadap dan Membelakangi Kiblat Menurut Islam

Jangan Salah, Berikut Adab dan Hukum Buang Air Menurut Islam Beserta Penjelasannya
Jangan Salah, Berikut Adab dan Hukum Buang Air Menurut Islam Beserta Penjelasannya /Pixabay/HaticeEROL

PIKIRAN RAKYAT – Tidak sedikit umat Islam yang belum mengetahui adab dan hukum buang air atau hajat menurut syariat. Oleh karena itu, melalui artikel ini, diharapkan umat Islam paham tentang adab dan hukum buang air atau hajat, serta diamalkan sebagaimana yang telah diajarkan Rasulullah saw.

Selain itu, dengan mengetahui hal tersebut, maka umat Islam memiliki pedoman untuk merencanakan pembangunan kamar mandi yang sesuai syarat.

Disebutkan bahwa Rasulullah saw pernah melarang umatnya untuk buang air yang menghadap maupun membelakangi kiblat.

Rasulullah saw pun menganjurkan umatnya untuk buang hajat menghadaplah ke timur atau barat.

Baca Juga: Susi Pudjiastuti Komentari Ucapan Luhut Pandjaitan Soal Banyak TKA China di Indonesia

“Apabila kalian buang hajat, janganlah menghadap atau membelakangi kiblat. Namun, menghadaplah ke timur atau ke barat” (HR. al-Bukhari dan Muslim).

Namun dalam hadis lain dikatakan bahwa salah seorang pengikut Rasul bernama Abdullah ibn Umar yang melihat Nabi Muhammad membuang hajat dengan membelakangi Kiblat.

“Berkata Abdullah ibn Umar: “Sungguh pada suatu hari saya naik ke atas bumbung rumah Hafshah, lalu saya melihat Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wa sallam membuang hajatnya menghadap ke Syam membelakangi Kiblat (Ka'bah)” (HR. al-Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: Viral Video Cara Memandikan Jenazah Korban Laka Lantas, Warganet: Takut Kebayang Dia Bangun Gitu

Namun, ada perbedaan pendapat dikalangan para ulama terhadap hadits kedua.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat