kievskiy.org

Menyambut Idul Adha 2023, Simak 3 Larangan Kurban yang Wajib Diketahui

Ilustrasi hewan kurban. Simak 3 larangan kurban yang wajib diketahui.
Ilustrasi hewan kurban. Simak 3 larangan kurban yang wajib diketahui. /Antara/Anis Efizudin

PIKIRAN RAKYAT – Sebentar lagi bulan Zulhijah akan datang. Umat Muslim di seluruh dunia, termasuk di Indonesia, akan merayakan Hari Raya Idul Adha dan melaksanakan ibadah kurban atau penyembelihan hewan. Ada beberapa larangan yang harus dihindari bagi Muslim yang akan melaksanakan ibadah kurban, yang salah satunya dimulai dari tanggal 1 Zulhijah.

Berikut ini akan dijelaskan tiga larangan bagi Muslim yang akan melaksanakan ibadah kurban:

1. Larangan Mencukur Rambut dan Memotong Kuku untuk Orang yang Akan Berkurban

Hal ini berdasarkan sabda Rasulullah SAW, yaitu:

”Barangsiapa yang telah memiliki hewan yang hendak dikurbankan, apabila telah masuk tanggal 1 Zulhijah, maka janganlah dia memotong sedikit pun bagian dari rambut dan kukunya hingga dia selesai menyembelih” (HR. Muslim 5236 dan Abu Daud 2793).

Baca Juga: Niat Puasa Dzulhijjah, Tarwiyah, dan Arafah Jelang Idul Adha: Niat Beserta Keutamaannya

Hadis tersebut menjelaskan bahwa rambut dan kuku yang dilarang untuk dipotong adalah rambut dan kuku orang yang berkurban, bukan rambut dan kuku hewan kurban.

Larangan tersebut berlaku untuk memotong dengan berbagai cara dan untuk bagian kuku serta rambut di seluruh badan, baik rambut yang tumbuh di kepala, kumis, ketiak, maupun di sekitar kemaluan. Larangan mencukur tersebut melingkupi mencukur habis, mencabutnya, memendekkannya, membakarnya, atau memotongnya dengan bara api.

Di sisi lain, hukum potong kuku dan rambut sebelum berkurban memiliki perbedaan pendapat yang sangat wajar dan tidak perlu untuk dijadikan perdebatan bahkan perpecahan. Memotong kuku dan rambut sebelum hewan kurban disembelih menurut Imam Syafi’i dan Imam Malik adalah makruh bagi orang yang berkurban, dari awal Zulhijah hingga waktu penyembelihan hewan kurban.

Pendapat tersebut berdasarkan sabda Rasulullah SAW:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat