kievskiy.org

Beri Asupan Nutrisi, Dapur Khusus Jemaah Haji Lansia Sediakan 10 Kg Bubur Beras

Dapur khusus jemaah haji lansia menyediakan bubur beras untuk memenuhi kebutuhan nutrisi.
Dapur khusus jemaah haji lansia menyediakan bubur beras untuk memenuhi kebutuhan nutrisi. /Pikiran Rakyat/Eva Fahas

PIKIRAN RAKYAT - Demi memberikan pelayanan terbaik bagi jemaah haji, sektor 2 Mekkah membuat dapur layanan lansia. Dapur ini setiap harinya menyediakan lebih dari 10 kilogram bubur beras untuk 120 jemaah lansia di sektornya.

Dikatakan ketua sektor 2 Mekkah, Deni Rusli keberadaan dapur ini untuk melayani kebutuhan konsumsi jemaah lansia. Terutama selepas mereka menunaikan puncak haji.

"Kami punya motto jemaahku keluargaku, layani sepenuh qolbu. Mengingat setelah puncak haji mereka butuh asupan nutrisi lebih baik. Dari dapur ini semoga bisa menambah semangat mereka untuk makan," ujarnya keika ditemui di Hotel Bab Al Multazam, Mahbas Jin pada Senin, 3 juli 2023.

Baca Juga: Gedung DPR Diolok-olok di Google Maps, Mardani Ali Sera: Dinikmati dan Buktikan

Ada dua jenis bubur yang dimasak di dapur ini. Bubur beras untuk menu sarapan, dan bubur kacang hijau untuk makan sore.

Setiap pagi para petugas terutama bidang layanan lansia dan konsumsi menyediakan bubur ini untuk kemudian disebarkan ke seluruh hotel di sektor 2.

"Sebagai informasi jemaah lansia ini masih mendapatkan nasi boks dari katering tiga kali makan sehari. Adapun bubur beras dan kacang hijau untuk selingan saja," ujar Deni.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat