kievskiy.org

Ada Jemaah Umrah yang Positif Covid-19, Kemenag Paparkan Prosedur dari Pemerintah Arab Saudi

Pelaksanaan Swab Test bagi Panitia dan Peserta Kafilah Jabar utk mengikuti MTQ Nasional ke XXVIII di Padang Sumatera Barat Tahun 2020 bertempat di Puri Khatulistiwa Jatinangor Kab.  Sumedang.
Pelaksanaan Swab Test bagi Panitia dan Peserta Kafilah Jabar utk mengikuti MTQ Nasional ke XXVIII di Padang Sumatera Barat Tahun 2020 bertempat di Puri Khatulistiwa Jatinangor Kab. Sumedang. /Yana/ Bidang Dokumentasi dan Publikasi MTQ Jabar

PIKIRAN RAKYAT - Kementerian Agama RI (Kemenag) mengabarkan kalau ada 13 jemaah umrah yang positif Covid-19 di Arab Saudi.

Kabar jemaah umrah yang positif Covid-19 di Arab Saudi, mengganggu perjalanan rombongan dengan jumlah total 359 orang.

Oleh karena itu, Kemenag meminta Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU) dan para jemaah untuk selalu mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dan memerhatikan prosedur dari Pemerintah Arab Saudi.

Baca Juga: Sempat Dikabarkan Dekat, Didi Riyadi Beri Pesan untuk Ayu Ting Ting dan Pacar Barunya

Hal ini disampaikan oleh Plt. Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Oman Fathurahman yang terbang ke Arab Saudi pada Senin 9 November 2020.

“Protokol kesehatan harus benar-benar dijalankan secara disiplin dan ketat untuk memastikan jemaah tetap sehat dan tidak terpapar Covid-19,” ujarnya di Jeddah, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs kemenag.go.id.

“Jika ada satu jemaah saja yang kedapatan positif Covid, apalagi saat sudah berada di Saudi, maka akan berdampak pada jemaah lainnya yang berangkat dalam satu rombongan,” lanjutnya.

Baca Juga: Asha Shara Gugat Cerai Suami Usai 8 Tahun Menikah, Kuasa Hukum Buka Suara Soal Dugaan Orang Ketiga

13 jemaah yang positif Covid-19 berasal dari rombongan keberangkatan tanggal 1 dan 8 November 2020.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat