kievskiy.org

Minta Menteri yang Korupsi Dibuat Miskin, Marzuki Alie: Ancaman Mati Tak Takut Sama Sekali

Ketua DPR RI periode 2009-2014 Marzuki Alie.
Ketua DPR RI periode 2009-2014 Marzuki Alie. /Instagram.com/@marzukialie Instagram.com/@marzukialie

PIKIRAN RAKYAT - Penangkapan menteri di bawah kabinet kerja Jokowi akhir-akhir ini menjadi sorotan.

Rabu 25 November lalu, Menteri Kelautan dan Perikanan (Menteri KKP) Edhy Prabowo ditangkap KPK atas kasus dugaan korupsi perizinan ekspor benih lobster.

Kini belum genap satu bulan, KPK kembali mengamankan salah satu menteri dari Kabinet Indonesia Maju, Juliari Peter Batubara.

Baca Juga: Relawan: Taati 3M, Jangan Susahkan Orang Lain yang Telah Berjuang, Vaksin Jadi Harapan Hidup Normal

Menteri Sosial Juliari ditangkap KPK pada 5 Desember 2020 kemarin.

Juliari ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap dari program bansos sembako di Jabodetabek.

Terkait hal tersebut, sebagaimana diberitakan MantraSukabumi.com dalam artikel "Menteri Ditangkap Karena Korupsi, Rektor IGM Usulkan Ini Kepada Presiden Jokowi", Rektor Universitas Indo Global Mandiri (IGM) Marzuki Alie turut berkomentar.

Baca Juga: Gisel Datangi Hotman Paris dan Mengaku Kehilangan HP 3 Tahun Lalu, sang Pengacara: Dia Sudah Hapus

Mantan Ketua DPR RI ini mengusulkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) agar membuat miskin para koruptor.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat