kievskiy.org

Banjir di Tanah Laut Sebabkan Longsor, Lima Orang Ditemukan Tewas

Ilustrasi banjir.
Ilustrasi banjir. /PIXABAY/Hermann PIXABAY/Hermann

PIKIRAN RAKYAT – Banjir besar terjadi di Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan, akibat hujan dengan intensitas tingi sejak Minggu, 3 Januari 2021 lalu.

Hingga Jumat, 15 Januari 2021, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Laut melaporkan bahwa banjir masih merendam 6.346 rumah, dengan tinggi muka air 150 hingga 200 sentimeter.

Warga yang terdampak banjir pun mengungsi di lima titik pengungsian, dan tercatat sebanyak 21.990 jiwa dilaporkan terdampak banjir tersebut.

Baca Juga: Bencana Alam Lagi di Indonesia, Awas Lontaran Batuan Pijar dari Erupsi Gunung Semeru

Selain merendam pemukiman warga, banjir besar di Kabupaten Tanah Laut, Kalimantan Selatan, tersebut pun menyebabkan terjadinya tanah longsor.

Hingga Sabtu, 16 Januari 2021, tanah longsor di Kabupaten Tanah Laut tersebut tercatat menewaskan lima orang korban jiwa.

"Tanah longsor terjadi di Desa Guntung Besar dan Gunung Keramaian, Desa Panggung Baru, Kecamatan Pelaihari," kata Bupati Tanah Laut Sukamta di Pelaihari, Sabtu, 16 Januari 2021, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara.

Baca Juga: Ribka Tjiptaning Terancam Dipolisikan Jika Megawati dan PDIP Tak Segera Turun Tangan

Sampai saat ini, tim SAR gabungan dari Pemda yang dibantu oleh TNI-Polri, Basarnas, relawan, dan unsur lainnya, masih mencari korban yang diperkirakan terjebak longsoran tanah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat