kievskiy.org

DPR RI Usulkan Lockdown di Jakarta, Riza Patria: Ini Sedang Dikaji Lebih Dalam

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria /Pikiran-Rakyat.com/ Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Joko Widodo sempat sampaikan bahwa PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) dan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) belum efektif dalam menekan angka penyebaran Covid-19 di sejumlah wilayah Indonesia.

Atas pernyataan Presiden Jokowi tersebut, DPR RI memberikan usulan untuk melakukan lockdown di akhir pekan. Usulan DPR RI tersebut disambut dan ditanggapi dengan baik oleh pemerintah kota/ kabupaten, khususnya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Terkait pernyataan tersebut Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria memberikan tanggapan positif dan beri penilaian yang sama dengan pemerintah pusat.

Baca Juga: Nia Ramadhani Minta Maaf ke Raffi Ahmad Usai Kacaukan Acara TikTok Awards: Sorry..

Selengkapnya cek YouTube Pikiran Rakyat

 

“Ya memang yang disampaikan oleh pak Jokowi terkait PPKM dan PSBB itu benar, belum efektif,” kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria pada Selasa, 2 Februari 2021.

“Namun, terkait usulan DPR RI (untuk lockdown) kami menyambut baik, dan saat ini sedang kami kaji apakah memungkinkan untuk dilakukan atau tidak,” ucapnya menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat