kievskiy.org

Megawati Digugat Mantan Kader PDIP, Hasto Kristiyanto dan Djarot Saiful Hidayat Ikut Terseret

Megawati prihatin benur dikuasai asing.
Megawati prihatin benur dikuasai asing. /ANTARA/Asprilla Dwi Adha

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri digugat oleh mantan kader PDIP yaitu Rismawati Simarmata.

Rismawati Simarmata mengajukan gugatan kepada Pengadilan Negeri Jakarta Pusat pada Rabu 10 Maret 2021.

Gugatan yang didaftarkan oleh Rismawati Simarmata ke PN Jakarta Pusat tersebut telah terdaftar dengan Nomor Perkara 159/Pdt.Sus-Parpol/2021/PN Jkt.Pst.

Rupanya tidak hanya Megawati saja yang digugat oleh manten Kader PDIP itu. Ada Hasto Kristiyanto dan Djarot Saiful Hidayat yang digugat.

Baca Juga: Soal Perkara Unlawfull Killing Laskar FPI, Polri: Diselesaikan Secara Profesional

Baca Juga: Cegah Terjadinya Kekerasan Pada Tahanan, Polisi Disarankan Pasang CCTV di Ruang Pemeriksaan

Lalu ada DPC PDIP Kabupaten Samosir yaitu Sorta Ertaty Siahaan yang juga terdaftar sebagai tergugat yang dilaporkan Rismawati Simarmata.

Adapun Rismawati Simarmata dalam pelitum gugatannya meminta agar gugatannya tersebut dikabulkan oleh Majelis Hakim.

Tak hanya itu, dalam gugatan tersebut Rismawati Simarmata juga meminta Majelis Hakim mengabulkan gugatannya soal Megawati dan tergugat lainnya yang diduga telah melanggar hukum.

Baca Juga: Daftar 12 Polda yang Siap Terapkan Tilang Elektronik, Termasuk Jawa Barat?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat