kievskiy.org

Ingin Ungkap Kejelasan Kasus di Sarana Jaya, DPRD Jakarta Akan Cek Dokumen Pembelian Tanah

Ilustrasi. Bantah Dirinya Terlibat Kasus Korupsi Lahan Sarana Jaya, Ketua DPRD Jakarta: Ini Ngeri-ngeri Sedap.
Ilustrasi. Bantah Dirinya Terlibat Kasus Korupsi Lahan Sarana Jaya, Ketua DPRD Jakarta: Ini Ngeri-ngeri Sedap. /Pixabay/mohamed_hassan Pixabay/mohamed_hassan

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Komisi B DPRD Jakarta Abdul Aziz mengaku belum menerima dokumen soal pembelian lahan di Perumda Pembangunan Sarana Jaya yang kemudian menyerat direktur utamanya, Yoory C Pinontoa

Sebelumnya, Komisi B sempat menggelar audiensi dengan Plt Dirut Perumda Pembangunan Sarana Jaya Indra Sukmono Arharry

Namun audiensi tersebut terpaksa harus ditunda lantaran Indra Sukmono Arharrys tidak bisa mengungkapkan data-data sebagaimana yang diinginkan oleh Komisi B DPRD Jakart

Berkenaan dengan kasus dugaan korupsi pembelian tanah yang menjerat Yoory C Pinontoan, Abdul Aziz kemudian meminta agar Indra Sukmono Arharrys menyerahkan dokumen pembelian tanah tersebut.

Baca Juga: Mobil di Atas 1.500 CC Mau Diberi Insentif PPnBM 0 Persen, Sri Mulyani Ungkap Syaratnya

Baca Juga: Sebut Tak Ada Vaksinasi Umum di Gedung Pakuan, Ridwan Kamil: Tidak Benar, Masyarakat Mulai Juni 2021

Hal itu bertujuan untuk mengetahui peruntukkan pembelian tanah yang dilakukan oleh Perumda Pembangunan Sarana Jaya.

Pasalnya, terdapat informasi yang masih simpang siur, peruntukkan pembelian tanah tersebut apakah untuk program rumah DP 0 Rupiah atau bank tanah.

Hingga saat ini, Komisi B kata dia belum menerima dokumen pembelian tanah tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat