kievskiy.org

Zona Merah Bertambah, Satgas Covid-19 Ajak Pemerintah Daerah Antisipasi Libur Lebaran

Pikiran-Rakyat.com
Logo Share www.Pikiran-rakyat.com

PIKIRAN RAKYAT – Hingga hari ini, belum terlihat isyarat pandemi akan berakhir bahkan di sejumlah negara menunjukkan peningkatan jumlah kasus Covid-19. Lalu bagaimanakah dengan Indonesia?

Perkembangan peta zonasi risiko mingguan per 25 April 2021, mencatatkan penambahan jumlah daerah zona merah atau risiko tinggi dan zona kuning atau risiko sedang.

Sementara itu, zona kuning atau risiko rendah mengalami penurunan jumlah kasusnya.

Oleh sebab itu, Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito meminta seluruh Pemerintah Daerah mengantisipasi perkembangan peta zonasi risiko jelang libur Hari Raya Idul Fitri 2021.

Baca Juga: Terbongkar! Ada Mafia yang Loloskan WNI-WNA dari Luar Negeri Agar Tak Jalani Karantina di Indonesia

Perkembangan pekan ini, jumlah zona merah meningkat dari 6 menjadi 19 kabupaten/kota dan zona oranye bertambah dari 322 menjadi 340 kabupaten/kota.

Sementara itu, zona kuning menurun dari 177 menjadi 146 kabupaten/kota dan pada zona hijau tidak ada kasus baru, yaitu tetap sebanyak 8 kabupaten/kota, serta yang tidak terdampak tetap pada satu kabupaten/kota.

"Seharusnya zona merah dan oranye selalu kita upaya agar jumlahnya dapat turun," katanya yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.

Menurutnya, peningkatan zona merah tersebut dikarenakan adanya 14 kabupaten/kota yang berpindah dari zona oranye.

Baca Juga: Pemain Leicester City Sempatkan Buka Puasa Saat Bertanding di Liga Inggris

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat