kievskiy.org

KKB Dilabeli Teroris, Gubernur Lukas Enembe Ungkap Ketakutan bagi Warga Papua di Perantauan

Kolase. Kelompok Kriminal Bersenjata KKB disebut teroris, gubernur Papua, Lucas Enembe takut warganya di perantuan distigma.
Kolase. Kelompok Kriminal Bersenjata KKB disebut teroris, gubernur Papua, Lucas Enembe takut warganya di perantuan distigma. /instagram pemprov papua/antara

PIKIRAN RAKYAT - Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di tanah Papua benar-benar sudah melampaui batas perikemanusiaan.

Mereka membunuh warga sipil, aparat, dan merusak fasilitas dengan dugaan tujuan menciptakan ketakutan.

Atas tindakan mereka itu, pemerintah secara tegas melabeli para pemberontak itu sebagai teroris.

Baca Juga: Densus 88 Belum Tembus Rimba Raya Papua Berantas Teroris KKB, Ternyata Perintah Jenderal Ini yang Ditunggu

Namun, dengan pelabelan teroris itu muncul pro-kontra.

Pemerintah Provinsi Papua pun terang-terang meminta pemerintah mengkaji pelabelan KKB sebagai kelompok teroris.

Gubernur Papua, Lukas Enembe mengatakan, pemerintah pusat harus melakukan kajian.

Baca Juga: [Hoaks atau Fakta] Beredar Kabar Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto Dipecat Buntut Tragedi KRI Nanggala 402

Langkah tersebut harus dilakukan terlebih dahulu secara komprehensif.

Lukas Enembe pun meminta pemerintah memperhatikan dampak sosial, ekonomi dan dampak hukum terhadap warganya.

Dirinya mengatakan, Pemprov Papua menginginkan aparat keamanan melakukan pemetaan terhadap anggota dan lokasi KKB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat