kievskiy.org

Kena Tilang, 'Jenderal' Bikin Heboh Pakai SIM Negara Kekaisaran Sunda Nusantara

Ilustrasi mengendarai mobil.
Ilustrasi mengendarai mobil. /Pixabay/MatanVizel

PIKIRAN RAKYAT - Memang ada-ada saja tingkah dari warga +62 yang bikin heboh. Entah apa yang ada dibenaknya, seorang warga bernama Rusdi Karepesina justru bikin heboh dengan Surat Izin Mengemudinya (SIM) yang tak biasa.

Pihak Dilantas Polda Metro Jaya baru-baru ini mengamankan Rusdi Karepesina yang diketahui mengemudikan mobil Pajero Sport berplat palsu bersama dengan satu orang lainnya yang ikut menumpangi mobil tersebut.

Tanpa takut, Rusdi Karepesina mengendarakan mobil Pajero itu dengan menggunakan plat nomor palsu SN 45 RSD. Dari pemeriksaan yang dilakukan, polisi juga menemukan STNKB terbitan Negara Kekaisaran Sunda Nusantara dan Surat Kelayakan Mengemudi (SKM) A dari negara yang sama.

Dalam SKM A tersebut tampak kelengkapan identitas seperti nama, jenis kelamin, tempat tanggal lahir, dan alamat yang bersangkutan. Dalam SKM yang berlaku seumur hidup dan berlaku secara internasional itu, tampak foto Rusdi Karepesina yang sedang tersenyum.

Baca Juga: Besok, Jokowi Resmi Larang Mudik, Pesawat dari China Malah Datang, dr Tirta Nyeletuk Gini

Diketahui, dalam SKM A atau layaknya kita sebut SIM (Surat Izin Mengemudi) itu, Rusdi Karepesina tercantum memiliki jabatan sebagai Jenderal Pertama Tentara Kekaisaran Sunda Nusantara (TKSN)/Imperial Army of Sunda Archipelago.

Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Akmal mengatakan Rusdi dan satu penumpang dalam Pajero Sport tersebut kekinian telah diperiksa secara intensif.

"Kami amankan dua orang semuanya mengaku warga Negara Kekaisaran Sunda Nusantara," ujar Akmal kepada wartawan, Rabu 5 Mei 2021.

Dia menjelaskan, kendaraan jenis Pajero Sport dengan plat nomor SN 45 RSD milik Rusdi awalnya terjaring razia di Gerbang Tol Cawang, Jakarta Timur. Mereka terjaring razia sekira pukul 11.00 WIB siang tadi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat