kievskiy.org

Cerita Petugas Damkar Jakarta: Meski Lebaran, Harus Bersiaga Takut Api Menyambar Rumah Warga

Harry Purwanto (41) saat memimpin apel kesiapan di Sidin Damkar Jakarta Timur pada hari keuda Lebaran Idul Fitri.
Harry Purwanto (41) saat memimpin apel kesiapan di Sidin Damkar Jakarta Timur pada hari keuda Lebaran Idul Fitri. /dok. pribadi Harry Purwanto

PIKIRAN RAKYAT - Harry Purwanto (41), pria asal Yogyakarta yang kini mengemban tugas sebagai Danton 1 Matraman di Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur ini bercerita tentang aktivitasnya pada masa Lebaran Idul Fitri 2021.

Harry Purwanto merupakan salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) DKI Jakarta. Namun tugas yang dia emban berbeda dengan ASN lainnya karena bukan sebagai administrator.

Berprofesi sebagai ASN DKI Jakarta di sektor pemadam kebakaran membuatnya harus tetap siaga di tengah libur Lebaran Idul Fitri, seperti sekarang.

Terlebih saat ini Harry sendiri sudah menjabat sebagai Danton 1 sehingga dirinya tetap harus memimpin anak buahnya.

Baca Juga: Sedang Salat Jumat, Bom Tiba-tiba Meledak di Masjid Afghanistan Tewaskan 12 Orang

Sebetulnya kata dia, larangan cuti seperti ini sudah hal yang biasa. Namun tidak bagi keluarganya, khususnya istri dan anak-anaknya.

Meski begitu, sebagai pelayan masyarakat Jakarta Harry tetap berusaha mengabdi kepada Pemerintah DKI dan khususnya kepada masyarakat di Jakarta.

"Jadi namanya pelayan kepada masyarakat. Kita tugasnya mengabdi kepada pemda DKI untuk melindungi warganya dari bahaya kebakaran," Harry Purwanto menuturkan kepada Pikiran-Rakyat.com, Jumat, 14 Mei 2021.

"Kita kerjanya sudah dijadwal. Dan Itu tidak bisa ditukar. Enggak bisa dirangkap," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat