kievskiy.org

Gubernur Banten Sesalkan 20 Pejabat Dinkes Mundur di Tengah Dugaan Korupsi Masker: Jangan Kabur

Gubernur Banten, Wahidin Halim.
Gubernur Banten, Wahidin Halim. /FOTO: Biro Adpim Setda Banten.

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Banten, Wahidin Halim menyesalkan sikap 20 pejabat di Dinas Kesehatan Banten yang mengundurkan diri di tengah kasus dugaan korupsi pengadaan masker.

20 pejabat Dinkes Banten yang mengundurkan diri terdiri dari eselon III dan IV.

"Harus disampaikan dulu apa persoalannya pada pimpinan (Gubernur), jangan kabur begitu saja. Saya kira perlu sebagai punishment, karena merekalah pegawai negeri yang diberi sumpah dan siap dan ditugaskan dimana saja," ujarnya dikutip dari akun Instagram @wh_wahidinhalim.

Akibatnya, Wahidin pun akan melakukan pemeriksaan alasan dan motif dari 20 pejabat yang mengundurkan diri.

Baca Juga: Anak Bongkar Perlakuan Aa Gym kepada Teh Ninih: Waktu 15 Tahun Belum Cukup Menyiksamu

"Sekarang kita lakukan pemeriksaan, kita kenali dulu motif dan masalah. Ada tidak provokatornya? Ada tidak pemicunya," ungkap Wahidin.

Wahidin menegaskan bahwa dengan mengundurkan diri tidak serta merta membuat mereka bebas dari segala masalah.

"Dia pikir dengan mengundurkan diri mereka bebas, tidak bisa begitu, tidak hanya sekedar berhenti dipecat sudah cukup alasan. Kembali soal disiplin, semua akan dinonjobkan," ungkap Gubernur Banten Wahidin.

Surat pengunduran diri 20 pejabat dinkes diajukan setelah PPK di Dikes, Lia Susanti ditetapkan sebagai tersangka dugaan korupsi pengadaan masker.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat