kievskiy.org

Analisisnya Disebut Liar Soal Kisruh Haji 2021, Rocky Gerung Sarankan Yandri Susanto Pahami Tugas Legislator

Kolase potret Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto dan Pengamat Politik Rocky Gerung.
Kolase potret Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto dan Pengamat Politik Rocky Gerung. /Antara/Dewanto Samodro dan Tangkap Layar YouTube Rocky Gerung Official

PIKIRAN RAKYAT - Pengamat Politik Rocky Gerung ikut merespons tantangan berdebat dari Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto soal kekisruhan kuota haji 2021 untuk Indonesia.

Rocky Gerung mengaku kaget dengan agenda perdebatan itu yang viral sebab awalnya hanya mengomentari pernyataan Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad soal kuota haji 2021.

"Karena saya mengomentari Dasco bukan Yandri. Tiba-tiba Yandri yang ngomel ngomel. Itu soal lain ya, mungkin sebagai institusi," kata Rocky Gerung dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube Najwa Shihab.

"Tapi kalau saya terangkan pada Yandri nanti dia gak ngerti apa yang saya maksud," ujar Rocky Gerung menambahkan.

 Baca Juga: Masih Ada Kesempatan, Jangan Lewatkan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Lima Provinsi Ini

Lebih lanjut, Rocky Gerung pun mengulas pernyataan Sufmi Dasco Ahmad yang seolah-olah tahu informasi tertinggi soal kuota haji dari Pemerintah Arab Saudi.

"Lalu saya tanya, berarti ada komunikasi dengan Raja Arab Saudi? Kan yang tertinggi Arab Saudi. Kan Dubesnya bilang engga (membantah Sufmi Dasco Ahmad). Itu kan problemnya," tutur dia.

Rocky Gerung pun ikut bereaksi usai analisnya dianggap liar oleh Yandri Susanto karena menghubungkan haji 2021 itu dengan kasus Habib Rizieq Shihab hingga masalah diplomasi.

 Baca Juga: Satu Keluarga Muslim Tewas Dibantai Pakai Truk, PM Kanada Bersumpah Lebih Keras pada 'Teroris'

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat