kievskiy.org

Polemik Haji 2021 Dihubungkan dengan Kasus Habib Rizieq, Yandri Susanto: Analisis Liar

Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto.
Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto. /Antara/Dewanto Samodro

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto ikut menyikapi polemik kegagalan keberangkatan jemaah haji 2021 yang dihubungkan dengan kasus yang kini dihadapi Habib Rizieq Shihab.

Yandri Susanto mengaku heran dengan adanya korelasi antara haji 2021 dengan kasus Habib Rizieq Shihab seperti yang sempat disampaikan Pengamat Politik Rocky Gerung.

Ketua Komisi VIII itu juga menyatakan sempat meminta ada dialog secara terbuka dengan Rocky Gerung dan mantan Menteri Perekonomian Rizal Ramli atas analisisnya mengenai haji 2021. 

"Saya dapat kiriman video mengenai pernyataan Bang Rocky kita (Indonesia) batal haji karena diplomasi kita lemah, dikaitkan (kasus) Habib Rizieq," kata Yandri Susanto dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube Najwa Shihab.

 Baca Juga: Masih Ada Kesempatan, Jangan Lewatkan Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor di Lima Provinsi Ini

"Kemudian masalah dana haji, bahwa kita punya hutang di Saudi. Sehingga kita tidak bisa berangkatkan haji. Nah itu yang mau saya dialogkan," ujarnya menambahkan.

Lebih lanjut, Yandri Susanto menilai diplomasi Indonesia sudah maksimal soal kuota haji 2021.

"Dan kita pastikan sampai hari ini memang bukan hanya indonesia yang tidak diberikan kuota haji. Kemarin dipertegas oleh Duta Besar (Arab Saudi) ke MUI," katanya.

 Baca Juga: Menko Airlangga Ungkap Tiga Rekomendasi Penting untuk Capai Ketahanan Air Nasional pada 2021

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat