kievskiy.org

Menag Gus Yaqut Bicara Pemberangkatan Calon Haji Indonesia Tahun 2022, Bergantung Satu Hal

Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas atau Gua Yaqut. Bicara soal masa depan pemberangkatan haji Indonesia tahun 2022, Gus Yaqut ,mengatakan bergantung pada satu hal.
Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas atau Gua Yaqut. Bicara soal masa depan pemberangkatan haji Indonesia tahun 2022, Gus Yaqut ,mengatakan bergantung pada satu hal. /Antara Foto/Wahyu Putro A Antara Foto/Wahyu Putro A

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah melalui Kementerian Agama kembali memutuskan membatalkan keberangkatan jemaah haji 2021.

Sebagaimana disampaikan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas, ia memastikan bahwa pemerintah tidak memberangkatkan jemaah haji Indonesia tahun ini.

Mengingat di tengah pandemi Corona Virus Disease-19 (Covid-19) yang melanda dunia, kesehatan, dan keselamatan jiwa jemaah lebih utama dan harus dikedepankan.

“Karena masih pandemi dan demi keselamatan jemaah, Pemerintah memutuskan bahwa tahun ini tidak memberangkatkan kembali jemaah haji Indonesia,” kata Menag Gus Yaqut dalam telekonferensi dengan media di Jakarta, Kamis, 3 Juni 2021.

Baca Juga: Rocky Gerung Sesat Kata Yandri Susanto di Debat Panas Mata Najwa 'Haji yang Tertunda'

Sehubungan dengan hal itu, Menag Gus Yaqut berharap pandemi segera selesai dan tahun depan haji bisa diselenggarakan dalam kondisi lebih baik.

“Semoga tahun depan pandemi sudah teratasi. Kami akan sesegera mungkin membahas persiapan haji 2022 dengan Arab Saudi,” ujar Menag Gus Yaqut, di Jakarta, Rabu, 9 Juni 2021.

Lebih lanjut Menag Gus Yaqut mengatakan, tahun ini sebenarnya pemerintah telah melakukan persiapan dini untuk penyelenggaraan ibadah haji.

Baca Juga: Rizal Ramli Sentil Yassona Laoly Soal Pasal Penghinaan Presiden: Ngomong yang Bener lah

Bahkan, Keputusan Menteri Agama yang diterbitkan Gus Yaqut setelah dilantik Presiden Jokowi adalah pembentukan tim manajemen krisis penyelenggaraan ibadah haji.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat