kievskiy.org

Sebut PPKM Darurat Melempem, Wasekjen Demokrat: Kebijakan Pemerintah Tidak Tegas dan Inkonsisten

Wasekjen Partai Demokrat, Irwan Fecho sebut PPKM Darurat yang saat ini berlaku untuk menekan kasus Covid-19 melempem./Instagram.com/@irwanfecho
Wasekjen Partai Demokrat, Irwan Fecho sebut PPKM Darurat yang saat ini berlaku untuk menekan kasus Covid-19 melempem./Instagram.com/@irwanfecho

PIKIRAN RAKYAT - Wasekjen Partai Demokrat, Irwan Fecho melontarkan penilaiannya soal kebijakan PPKM Darurat yang saat ini berlaku untuk menekan kasus Covid-19.

Dalam pandangannya, Irwan Fecho menyebut PPKM Darurat yang baru beberapa hari ini diterapkan, berjalan melempem menyusul ketidaktegasan pemerintah dalam menerapkan aturan.

Sebelumnya, pemerintah telah secara resmi memutuskan memberlakukan PPKM Darurat demi mencegah penyebaran Covid-19 di Indonesia yang kini sedang mengganas.

Keputusan menerapkan aturan itu secara resmi diumumkan Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kamis, 1 Juli 2021 dan turut disiarkan di kanal Youtube Sekretariat Presiden.

Baca Juga: Iwan Fals Semprot Penimbun Oksigen dan Obat Pasien Corona: Hukum Seberat-beratnya, Tega Amat!

Dalam kebijakan PPKM Darurat yang mulai berlaku 3 Juli 2021 hingga 20 Juli 2021 ini pemerintah membuat aturan lebih ketat dalam berbagai sektor khususnya di Jawa dan Bali.

Jokowi pun telah menunjuk Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan atau LBP untuk memimpin PPKM Darurat di Jawa, dan Bali.

PPKM Darurat ini sejak awal saya katakan tidak akan maksimal selama kebijakan pemerintahnya yang tidak tegas dan inkonsisten. Kebijakan PPKM Darurat ini melempem,” cuit Irwan Fecho di akun Twitter-nya @Irwan_Fecho, Senin, 5 Juli 2021, dikutip Pikiran-Rakyat.com.

Baca Juga: Catat! 11 Aplikasi untuk Pasien Corona Isolasi Mandiri Konsultasi dan Dapat Obat Gratis

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat