kievskiy.org

Unggah Video Lawas Milik Presiden ke-6 RI, Andi Arief Ingin Jokowi seperti SBY: Saya Yakin...

Kolase potret Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Joko Widodo (Jokowi.
Kolase potret Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Joko Widodo (Jokowi. /Pikiran Rakyat

PIKIRAN RAKYAT - Politikus Demokrat Andi Arief baru-baru ini mengunggah video lawas milik Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Dalam video lawas tersebut, SBY menjelaskan alasan pengambilan kebijakan yang diambilnya ketika berada di kursi presiden.

SBY menjelaskan jika segala keputusan yang diambilnya pasti ada risiko yang harus dihadapi.

Adapun kebijakannya yang diambil berdasarkan pemikiran dan pertimbangan yang matang.

Baca Juga: Andi Arief Bongkar Pertemuan Ruhut Sitompul dengan Anggota DPR: Mau Mengudeta Moeldoko

"Keputusan yang saya ambil atau kebijakan yang saya yakini ini yang terbaik untuk mencapai tujuan, mengatasi masalah, untuk kepentingan orang yang paling banyak, tidak bertentangan dengan undang-undang dasar, maka harus dijalankan," ujar SBY.

Menurutnya dengan pertimbangan itu maka ia bisa memberikan penjelasan yang jelas kepada mereka yang tak setuju dengan kebijakan yang telah ditetapkan.

Lebih lanjut, sebagai pemimpin tertinggi ia juga mengemban risiko besar dalam mengambil keputusan.

"Kepada yang tidak setuju bisa dijelaskan mengapa ini diambil, selalu ada risiko, dan risiko itu harus diambil oleh pemimpin yang paling tinggi, saya," tuturnya lugas.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat