kievskiy.org

Kritik Soal Pembabatan Hutan Bakau Untuk Tambak, Susi Pudjiastuti Ungkap Cara yang Benar

Ilustrasi hutan mangrove.
Ilustrasi hutan mangrove. /PIxabay/ArtTower

PIKIRAN RAKYAT - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti mengungkapkan cara yang benar terkait budidaya hasil laut yang berkelanjutan.

Dalam unggahan di Twitter milik Susi Pudjiastuti, ia mengunggah tentang cara luar negeri melakukan budidaya tiram.

Di luar negeri, sesuai dengan video yang diunggah Susi Pudjiastuti di akun Twitter miliknya, terlihat jika mereka melakukan budidaya tiram di suatu tempat yang terlihat seperti laboratorium.

Ada sejumlah tangki besar dan tabung yang terlihat seperti erlenmeyer untuk melakukan budidaya tiram.

Baca Juga: Anggota TNI Merangsek Selamatkan Tukang Parkir dari Hujanan Bogem Mentah, Reaksi Para Pengeroyok Tak Terduga

Melalui cara tersebut, pembudidayaan tiram tidak mengorbankan biota laut yang lainnya.

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter milik Susi Pudjiastuti, ia menyebutkan jika budidaya tersebut merupakan cara yang benar dan bisa dilakukan dalam jangka panjang yang terus menerus.

Susi Pudjiastuti juga membandingkan dengan pembudidayaan di suatu wilayah yang mengorbankan hutan bakau.

"Inilah salah satu contoh budidaya yg berkelanjutan... bukan yg membabat seluruh bakau buat tambak maximim 4 sd 5 tahun," kata Susi Pudjiastuti.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat