kievskiy.org

Kerap Terjun Selesaikan Konflik Besar, Jusuf Kalla Ungkap Motivasinya: Tak Mau Lihat Negara Terpecah

Jusuf Kalla.
Jusuf Kalla. /Instagram.com/@jusufkalla Instagram.com/@jusufkalla

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Presiden ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla mengaku dirinya selalu dimintai bantuan untuk menyelesaikan suatu permasalahan oleh tokoh negara tetangga.

Jusuf Kalla pun mengungkapkan motivasinya yang kerap terjun dalam berbagai upaya resolusi konflik, baik dalam maupun luar negeri.

Di dalam negeri, Jusuf Kala pernah menjadi juru damai di 3 konflik besar dan berdarah, yakni konflik Poso, Ambon, dan Aceh.

Baca Juga: Dikira Antar Wanita Mabuk, Sopir Taksi Kaget Ternyata Penumpangnya Sudah Tewas

Alasan pertama yang memotivasinya terjun terlibat dalam bersoalan besar adalah Agama.

"Saya bilang kan dalam agama, mendamaikan orang itu mendapat pahala yang paling tinggi, malah di atas salat," kata Jusuf Kalla, dalam webinar bertajuk Memperkokoh Jembatan Kebangsaan: Belajar Mediasi Konflik dari Pengalaman Jusuf Kalla di kanal Youtube PUSAD Paramadina pada Kamis 19 Agustus 2021.

Kedua, kemanusiaan. Jusuf Kala mengatakan konflik besar dan berdarah pasti akan selalu memakan korban jika tidak segera diselesaikan.

"Jadi kalau kita terlambat menyelesaikannya, korbannya bisa bertambah," kata JK.

Baca Juga: Airlangga Hartanto Bicara Penurunan Level PPKM, Sebut Jabodetabek Masih Harus Dikunci

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat