kievskiy.org

Masjid di Kaki Gunung Semeru 'Tak Tersentuh' Saat Erupsi, Netizen: Rumah Allah Masih Utuh

Masjid yang ada di kaki Gunung Semeru tak mengalami kerusakan berarti setelah letusan gunung pada Sabtu, 4 Desember 2021
Masjid yang ada di kaki Gunung Semeru tak mengalami kerusakan berarti setelah letusan gunung pada Sabtu, 4 Desember 2021 /Akun TikTok @ijinupload_ Akun TikTok @ijinupload_

PIKIRAN RAKYAT - Selain banyaknya kisah sedih, erupsi dari Gunung Semeru pada Sabtu, 4 Desember 2021 lalu menyisakan satu cerita ajaib yang terjadi di dekat kaki gunung.

Dahsyatnya letusan gunung berapi tersebut memang meluluh lantahkan bangunan yang berada di sekitar lokasi ledakan.

Tetapi secara ajaib, netizen di media sosial membagikan video viral satu buah masjid yang terlihat tak tersentuh di saat bencana hebat tersebut terjadi.

Padahal mengingat lokasi dari tempat ibadah tersebut, seharusnya bangunan itu luluh lantah seperti tempat-tempat lainnya. Bagaimana cerita lengkapnya.

Baca Juga: Forum Konsultasi Bilateral Indonesia – Ceko 2021, Upaya Penguatan Posisi Indonesia di Uni Eropa

Keajaiban dari masjid ini diunggah oleh akun TikTok bernama @ijinupload_ pada Rabu, 8 Desember 2021.

Terlihat satu buah masjid yang berada di kaki Gunung Semeru tersebut tak tersentuh setelah ledakan terjadi.

Sementara bangunan lainnya yang ada di dekat lokasi luluh lantah. Ada yang masih berbentuk bangunan dengan atap terlepas.

Ada juga bangunan yang sudah nyaris rata dengan tanah. Tetapi masjid tersebut masih terlihat kokoh setelah erupsi.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Cari Tahu Kelemahan dalam Cinta Lewat Gambar Pertama yang Dilihat

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat