kievskiy.org

Cara Mendapatkan Kartu Identitas Anak atau KIA Agar Dapat Diskon

KIA atau Kartu Identitas Anak menjadi kewajiban orangtua untuk memilikinya, namun ternyata kartu ini juga memberikan berbagai keutungan bagi pemiliknya.
KIA atau Kartu Identitas Anak menjadi kewajiban orangtua untuk memilikinya, namun ternyata kartu ini juga memberikan berbagai keutungan bagi pemiliknya. /Disdukcapil Kota Bandung Disdukcapil Kota Bandung

PIKIRAN RAKYAT - Kartu Identitas Anak atau KIA mungkin belum begitu banyak diketahui dan dimiliki orang. Padahal, kartu ini punya beragam manfaat dan keuntungan untuk anak.

"Kalau misalnya ada musibah yang menimpa anak, seperti hilang atau kecelakaan, bisa dicek melalui identitas yang dimilikinya, karena alamat yang tercantum itu bukan alamat sekolah, tapi alamat rumah.

"Tentu saja kita tidak mengharapkan hal buruk menimpa anak-anak kita semua," ujar Kepala Disdukcapil Cimahi, M. Suryadi pada Kamis, 2 Agustus 2018.

Baca Juga: Kapal Tiongkok Terobos Perairan Natuna, RRT Klaim Sudah Penuhi Hukum Internasional

KIA ini diterbitkan agar hak anak terpenuhi, terlindungi, juga terdata oleh pemerintah.

Menurut Permendagri Nomor 2 Tahun 2016 Tentang Kartu Identitas Anak, Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk anak ini terdiri dari 2 jenis.

Pertama untuk anak yang berusia 0-5 tahun dan jenis kedua untuk anak 5 sampai 17 tahun.

Baca Juga: Tidak Ada Salahnya Menggunakan Astrologi dan Horoskop Jadi Bentuk Perawatan Diri

Namun, jangan disangka hanya untuk dikenali oleh orang saat terjadi insiden yang tak diinginkan. KIA juga bisa digunakan agar anak dapat diskon di tempat-tempat tertentu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat