kievskiy.org

Presiden Jokowi Berniat Sambungkan Kalimantan Selatan dengan Ibu Kota Negara Baru melalui Tol

PRESIDEN Jokowi menanyangkan video desain calon Ibu Kota Negara yang baru di Kalimantan Timur.*
PRESIDEN Jokowi menanyangkan video desain calon Ibu Kota Negara yang baru di Kalimantan Timur.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Sebagai pintu gerbang Ibu Kota Negara Indonesia yang baru di wilayah Provinsi Kalimantan Timur, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkomitmen untuk mendorong kemajuan wilayah Provinsi Kalimantan Selatan.

Komitmen presiden tersebut disampaikan saat menghadiri acara Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2020 di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Sabtu 8 Februari 2020.

Presiden Jokowi juga membuka wacana pembangunan jalan tol untuk menyambungkan Kalsel dan Ibu kota Negara di Kabupaten Penajam Paser Utara.

Baca Juga: Kenali 8 Tanda dan Gejala Kekurangan Vitamin D, Salah Satunya Depresi

"Saya sudah tanya ke Gubernur Kalsel berapa jam dari sini ke Kaltim jika dibangun jalan tol, kata gubernur 3 hingga 4 jam saja. Bahkan dari Batulicin, bisa tembus 1,5 jam," kata Presiden Jokowi yang disambut tepuk tangan meriah dari undangan.

Jokowi mengaku baru mengetahui jika posisi antara Kabupaten Penajam Paser Utara dan Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu ataupun Kotabaru di Kalsel sangat mepet.

"Kondisi jarak yang dekat ini tentu memudahkan kita untuk mengintegrasikan antar wilayah di Kalimantan khususnya Kaltim dan Kalsel," jelasnya.

Baca Juga: Ditaksir Juventus, Pemain Bertahan Liverpool Dikabarkan Enggan Tinggalkan Anfield

Presiden juga mengungkapkan bahwa Gubernur Kalsel Sahbirin Noor menyiapkan lahan seluas 300 ribu hektar apabila dibutuhkan untuk pengembangan Ibu kota Negara yang baru.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat