kievskiy.org

Kemajuan bagi Daerah, Grab Indonesia segera Buka Layanan Transportasi Online di Meulaboh Aceh

BUPATI Aceh Barat H Ramli MS menerima perwakilan manajemen Grab Indonesia Provinsi Aceh, saat penjajakan upaya pembukaan layanan transportasi daring berbasis teknologi di daerah ini, Minggu 23 Februari 2020. Perwakilan yang hadir tersebut masing-masing Hery Marwansyah (Aceh City Lead), Boy Viandy (Offline Community Support Grab Car), serta Syukri S 2W Offline Community Support (Grab Bike).*
BUPATI Aceh Barat H Ramli MS menerima perwakilan manajemen Grab Indonesia Provinsi Aceh, saat penjajakan upaya pembukaan layanan transportasi daring berbasis teknologi di daerah ini, Minggu 23 Februari 2020. Perwakilan yang hadir tersebut masing-masing Hery Marwansyah (Aceh City Lead), Boy Viandy (Offline Community Support Grab Car), serta Syukri S 2W Offline Community Support (Grab Bike).* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Bupati Aceh Barat H Ramli MS menegaskan perusahaan transportasi, Grab Indonesia segera membuka layanan transportasi online (daring) di Meulaboh, Ibukota Kabupaten Aceh Barat.

“Alhamdulillah, berkat kepercayaan investor ke Aceh Barat, Grab sudah berkenan membuka layanan transportasi online (daring) di Meulaboh.

Baca Juga: Imbau Laporkan Temuan Konten Radikal, Polri: Junjung Tinggi Kode Etik Jurnalistik agar Berita Berkualitas Termasuk Proses Produksinya

Ini suatu prestasi dan kemajuan bagi daerah,” kata Ramli MS di Meulaboh, Minggu23 Februari 2020.

Menurutnya, berdasarkan hasil penjajakan manajemen Grab Indonesia perwakilan Aceh kepada pemerintah daerah, perusahaan layanan transportasi berbasis teknologi tersebut nantinya akan memberikan dampak positif terhadap kemajuan perekonomian daerah.

Baca Juga: Viral Video Petugas Damkar Kota Makassar Jadi Korban Prank, Kena Laporan Hoaks Usai Terlanjur Terjunkan Sejumlah Mobil Pemadam

Di antaranya, kata Ramli MS, yakni dengan membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat termasuk memajukan aneka usaha mikro kecil menengan (UMKM) masyarakat di Aceh Barat, serta di segala sektor.

Tidak hanya itu, ia juga berharap sebelum resmi membuka layanan transportasi di Aceh Barat, Ramli MS meminta manajemen Grab Indonesia melakukan sosialisasi kepada masyarakat, termasuk mengajak seluruh komponen yang ada agar ikut bergabung dalam bisnis tersebut.

Baca Juga: Bercermin dari Kematian Ashraf Sinclair, Melly Goeslaw: Itu Peringatan untuk Aku

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat