kievskiy.org

Helikopter KPK Parkir di Alun-alun Bertepatan Hari Jadi Langkat, Bupati Jadi Tersangka Maling Uang Rakyat

Helikopter KPK di  Alun-Alun Stabat, Langkat, Sumatra Utara.
Helikopter KPK di Alun-Alun Stabat, Langkat, Sumatra Utara. /Instagram/@jayalah.negriku Instagram/@jayalah.negriku

PIKIRAN RAKYAT - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terlihat mengunjungi Kabupaten Langkat menggunakan helikopter pada Rabu, 19 Januari 2022.

Hal itu terjadi bertepatan dengan peringatan Hari Jadi Kabupaten Langkat yang ke-272 yang jatuh pada 17 Januari 2022 lalu.

Kehadiran helikopter KPK yang terparkir di Alun-Alun Stabat, Langkat, Sumatra Utara, itu pun membuat sejumlah warga datang melihat.

Rupanya, kehadiran helikopter milik lembaga antikorupsi itu bukan untuk merayakan Hari Jadi Kabupaten Langkat, melainkan melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) pejabat publik di sana.

Baca Juga: Tabir Terselubung Doddy Sudrajat Terbongkar, Aksi Jemput Gala Ternyata Hanya demi Konten dan Cuan?

Dari OTT tersebut, KPK membawa tujuh orang di Kabupaten Langkat, Sumatra Utara.

Tujuh orang tersebut dibawa ke Gedung KPK, Jakarta untuk diperiksa lebih lanjut atas kasus dugaan maling rakyat.

Dari tujuh orang tersebut, terdapat Bupati Langkat, Terbit Rencana Perangin Angin (TRP) yang kini ditetapkan sebagai tersangka.

Empat tersangka lainnya, yakni dari pihak swasta/kontraktor masing-masing Marcos Surya Abdi (MSA), Shuhanda Citra (SC), Isfi Syahfitra (IS), dan Muara Perangin-angin (MR).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat