kievskiy.org

Roundup: Arteria Dahlan Minta Maaf dan Siap Terima Sanksi PDIP hingga Lord Rangga Datangi DPR

Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan sampaikan permintaan maaf terkait pernyataannya.
Anggota Komisi III DPR RI Arteria Dahlan sampaikan permintaan maaf terkait pernyataannya. /Dok. DPR Dok. DPR

PIKIRAN RAKYAT - Anggota DPR Arteria Dahlan selama beberapa waktu ini terus menuai sorotan setelah pernyataan kontroversinya usai meminta Jaksa Agung memecat oknum Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) berbahasa Sunda di rapat.

Mendapat berbagai komentar negatif dan tuai pro kontra, akhirnya Arteria Dahlan menyampaikan permohonan maaf terhadap masyarakat Jawa Barat, terutama warga Sunda, yang geram dengan pernyataan dari politisi PDIP tersebut.

"Saya dengan sungguh-sungguh menyatakan permohonan maaf kepada masyarakat Jawa Barat, khususnya masyarakat Sunda atas pernyataan saya beberapa waktu lalu," kata Arteria Dahlan.

Selain itu, dia pun pasrah dengan sanksi yang akan diberikan partai kepadanya, serta mengaku akan belajar dari persoalan yang terjadi ini.

Baca Juga: Detik-detik Persalinan Aurel Hermansyah, Atta Terkejut Lihat Kondisi Baby A, Kenapa?

"Saya menyerahkan sepenuhnya kepada DPP Partai. Sebagai Kader Partai saya siap menerima sanksi yang diberikan Partai.

"Saya belajar dari persoalan ini, dan terima kasih atas seluruh kritik yang diberikan ke saya, pastinya akan menjadi masukan bagi saya untuk berbuat lebih baik lagi," ucapnya.

Lebih lanjut, PDIP Jawa Barat pun turut memberikan respons terkait pernyataan kontroversial dari Arteria dan bahkan meminta DPP PDIP memberikan sanksi tegas padanya dengan dipecat sebagai kader mereka.

Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono menyampaikan pernyataan Arteria merupakan sesuatu yang sangat tidak pantas untuk dilakukan oleh seorang kader PDIP, dan hal senada pun diucapkan oleh para anggota PDIP Jawa Barat.

Baca Juga: Niat Potong Kambing, Seorang Pria Justru 'Sembelih' Kepala Orang Gara-Gara Mabuk

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat